Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Mandiri Salurkan Bantuan Rp 5 Miliar untuk Pembangunan Islamic Center

Kompas.com - 21/09/2021, 19:35 WIB
Rully R. Ramli,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menyalurkan bantuan sebesar Rp 5 miliar untuk pembangunan Islamic Center Persatuan Islam (Persis) DKI Jakarta di kawasan Cipayung, Jakarta Timur.

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi mengatakan, bantuan tersebut merupakan upaya perseroan mendukung inisiatif strategis yang dapat memperkuat upaya pengembangan umat.

“Kami menyadari bahwa peran rumah ibadah sebagai media pembelajaran umat secara inklusif sangat penting,” kata dia, dalam keterangannya, Selasa (21/9/2021).

Baca juga: Bank Mandiri Bakal Terbitkan Kartu Kredit Khusus UKM

Rencananya anggaran tersebut digunakan untuk renovasi bangunan Masjid Al Ittihad, serta pembangunan fasilitas pendukung seperti gedung pendidikan (aula, ruang kelas dan etalase UMKM) serta gerbang utama area Islamic Center.

Darmawan menjelaskan, Islamic Center merupakan salah satu tempat edukasi dan pembinaan masyarakat mengenai ilmu agama Islam yang fungsinya memfasilitasi kebutuhan masyarakat muslim, beribadah, belajar, berdagang, serta bermusyawarah

“Di sini, umat tidak hanya dapat belajar mengenai agama, namun juga mengenai ekonomi dan sosial budaya,” tuturnya.

Sebagai informasi, selain pusat kegiatan agama, Islamic Center juga digunakan untuk berbagai kegiatan lain yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Baca juga: Bank Mandiri Gelar Kompetisi Wirausaha Muda, Total Hadiah Rp 2,5 Miliar

“Harapannya, umat akan merasakan kemaslahatan yang optimal dari keberadaan Islamic Center ini,” ucap Darmawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com