Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sri Mulyani Idolakan Sang Bunda, Meski Punya Anak 10 Tapi Mampu Raih PhD

Kompas.com - 25/10/2021, 19:01 WIB
Fika Nurul Ulya,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengaku tak perlu jauh-jauh mencari tokoh idola untuk dirinya. Tokoh idola itu sudah dia dapat di lingkungan keluarga, yakni ibunya sendiri.

Adalah Prof.Dr. Hj. Retno Sriningsih Satmoko yang menjadi idola Menkeu. Sebab, Sang Ibu masih bisa melanjutkan pendidikan hingga meraih gelar PhD ketika memiliki 10 orang anak.

Sosok tersebut kata Sri Mulyani, jarang dia temui di generasi-generasi kolonial.

Baca juga: Optimistis, Sri Mulyani Pasang Target Ekonomi Indonesia 2021 Capai 4 Persen

"Saya enggak sulit untuk mendapatkan idola di lingkungan keluarga, karena ibu saya a real true role model. Seorang ibu punya anak 10 tapi masih sekolah, meneliti, mengambil PhD program untuk generasi beyond colonial," kata Sri Mulyani dalam webinar Kemenkeu Mengajar, Senin (25/10/2021).

Di sisi lain meski menempuh pendidikan, wanita yang akrab disapa Ani ini mengungkapkan bahwa, ibunya tetap mampu memberikan kehangatan dan perhatian kepada 10 orang anaknya.

Giatnya sang ibu dalam belajar akhirnya menginspirasi Sri Mulyani untuk belajar setinggi mungkin. Pendidikan kata Ani, sudah menjadi makanan sehari-harinya, sejak berkumpul di meja makan waktu kecil dahulu.

"Jadi saya bisa merasakan waktu beliau bicara tentang muridnya mengenai masalah pendidikan, itu passionnya muncul, kita rasakan di meja makan. Beliau its a true hardwork," ucap Ani.

Baca juga: Tak Ingin RI Jadi Negara Pecundang, Sri Mulyani Andalkan Anak Muda

Lebih lanjut Ani mengakui, dia termasuk orang yang beruntung memiliki orang tua pekerja keras dan peduli pendidikan. Menurutnya, itu adalah sebuah privilage yang tak semua orang miliki.

"Saya bisa mendapat role model yang mungkin enggak semua orang punya keberuntungan seperti saya, yang saya sangat mensyukuri hal itu. Karena kadang-kadang perempuan di masa beliau enggak begitu. Jadi buat saya itu its true model," pungkas Ani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Whats New
Pasar Kripto 'Sideways', Simak Tips 'Trading' untuk Pemula

Pasar Kripto "Sideways", Simak Tips "Trading" untuk Pemula

Earn Smart
Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Whats New
Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com