Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melalui Platform Ini, UMKM Bisa Punya Website Jualan Dengan Mudah

Kompas.com - 22/11/2021, 18:20 WIB
Elsa Catriana,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Lakuuu.id, salah satu penyedia solusi all-in-one untuk pembuatan website bisnis dan pemasaran digital bagi UMKM, resmi melakukan grand launching kepada publik.

Platform ini didirikan untuk mempermudah proses perpindahan UMKM ke platform digital dengan membangun website sendiri.

Ide untuk membangun Lakuuu.id pada awalnya muncul dari keinginan para founders untuk membuat website bisnis secara cepat.

Baca juga: Menkop Teten Berharap Sirkuit Mandalika Bisa Bangkitkan UMKM Lokal

CEO Lakuuu.id Cynthia Tulus Makmud mengatakan, ia sempat menjalani beberapa bisnis online lewat sosial media dan marketplace.

Namun, ia merasa platform-platform yang ada tidak sepenuhnya menjawab kebutuhan para UMKM.

Dari sanalah timbul kesadaran bahwa yang dibutuhkan UMKM adalah platform digital penjualan yang 100 persen dikontrol oleh pemilik bisnis.

Cynthia menyadari besarnya potensi dan pentingnya akselerasi digital untuk UMKM terutama selama pandemi, juga yang menjadi salah satu alasan pihaknya meluncurkan platform ini.

“Banyaknya para UMKM Indonesia yang ingin go digital akibat pandemi mendorong kami untuk membantu mereka yang mengalami kesulitan dan bingung untuk memulai. Dengan Lakuuu.id, para UMKM dapat memiliki website sendiri dengan cepat, mudah, dan murah," ujar dia dalam siaran persnya, Senin (22/11/2021).

Baca juga: BI Ungkap 13 Persen UMKM Indonesia ‘Kebal’ Pandemi, Ini Rahasianya

Cynthia menuturkan, selama setahun belakangan, tim Lakuuu.id fokus untuk mengembangkan fitur, mengumpulkan pengguna tahap awal.

Resmi diluncurkan pada November 2021 ini, pihaknya berharap Lakuuu.id dapat membantu UMKM mencapai potensi terbaik mereka agar lebih menonjol serta membantu menyukseskan program pemerintah Indonesia untuk mendigitalisasi 30 juta pelaku UMKM.

Ia menjelaskan, produk dan layanan Lakuuu.id dirancang khusus agar bersifat holistic and hassle-free karena pengguna tidak perlu pusing dengan proses hosting, pemeliharaan server, dan pemasangan domain yang seringkali merepotkan dan menghambat UMKM untuk go digital.

Melalui fitur templates dan live edit, pengguna dapat mendesain website dengan mudah dan langsung memasukkan konten atau foto produk pada website.

Selain itu, adanya fitur payment gateway dengan pilihan pembayaran dan pengiriman yang bervariasi dari Lakuuu.id membuat pengguna tidak perlu repot berintegrasi dengan third party.

Baca juga: Perluas Dukungan untuk UMKM, Shopee Resmikan Kampus UMKM di Jakarta

“Lakuuu.id menghadirkan banyak fitur baru dalam grand launching-nya untuk menambah kualitas layanan dan memberi kemudahan para merchant mengoperasikan website, seperti desain dashboard baru yang lebih sederhana dan memudahkan operasional.

Selain itu, merchant Lakuuu.id juga tidak perlu menambahkan plug-in atau widget tambahan pada website mereka karena seluruh fitur yang tersedia dalam paket berlangganan sudah lengkap.

Lakuuu.id juga memberikan harga spesial sehingga para pengguna baru menikmati seluruh fitur selama dua bulan secara gratis sebelum memutuskan untuk berlangganan.

Hingga saat ini, pertumbuhan jumlah pengguna Lakuuu.id mencapai lebih dari 200 persen dalam 3 bulan terakhir. Tahun ini, Lakuuu.id juga mencatat GMV hampir Rp 1 miliar.

Ke depannya, Lakuuu.id berencana untuk melakukan kerjasama dengan beberapa pihak yang memiliki misi yang sama untuk mendigitalisasi UMKM Indonesia.

Baca juga: Hadir di Jakarta, Apa Saja Fasilitas yang Ditawarkan Kampus UMKM Shopee Jakarta?

Pihaknya pun memproyeksikan pertumbuhan GMV Lakuuu.id sebesar 8-10 kali lipat di tahun depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com