Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Lebaran, 310.054 Penumpang Pesawat Padati Bandara AP I

Kompas.com - 25/04/2023, 20:00 WIB
Yohana Artha Uly,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Angkasa Pura I (Persero) atau AP I mencatat jumlah penumpang pesawat di 15 bandara kelolaannya mencapai 310.054 penumpang selama dua hari Lebaran yang jatuh pada 22-23 April 2023.

Jumlah pergerakan penumpang pada H1 dan H2 Lebaran tersebut naik 28 persen dibandingkan dengan jumlah pergerakan penumpang periode sama di tahun lalu yang sebanyak 242.227 penumpang.

Direktur Utama AP I Faik Fahmi mengatakan, seiring dengan jumlah penumpang yang naik, pergerakan pesawat di bandara kelolaan AP I selama dua hari Lebaran mencapai 2.397 pergerakan.

Baca juga: Gelombang PHK Disney Berlanjut, Bakal Pangkas 7.000 Karyawan

Angka tersebut naik 12 persen dibandingkan periode sama di tahun lalu yang sebanyak 2.397 pergerakan pesawat.

"Selama dua hari Lebaran di tahun 2023 ini, kami mencatat terdapat angka pertumbuhan pergerakan penumpang dan pesawat udara yang cukup bagus dibandingkan dengan tahun lalu," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (25/4/2023).

Menurutnya, data tersebut menunjukkan bahwa mobilitas masyarakat Indonesia selama Lebaran masih tetap tinggi, baik untuk tujuan arus mudik dan arus balik, serta untuk menghabiskan masa libur Lebaran.

Adapun untuk tiga bandara kelolaan AP I dengan jumlah pergerakan penumpang tertinggi selama dua hari Lebaran 2023, yaitu Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali dengan 123.678 penumpang, Bandara Juanda Surabaya dengan 59.924 penumpang, dan Bandara Sultan Hasanuddin Makassar dengan 36.007 penumpang.

Baca juga: Bandara Soetta Cetak Hattrick Jumlah Penerbangan 1.000 Kali Per Hari


Faik menambahkan, terkait arus balik, pihaknya memprediksi puncak arus balik terjadi pada hari ini, Selasa (25/4/2023) dengan perkiraan mencapai 220.000 penumpang dan 1.800 pergerakan pesawat udara.

"Berkaca pada realisasi pergerakan penumpang dan pesawat udara pada arus mudik di tanggal 19 April lalu yang lebih tinggi dibandingkan proyeksi, kemungkinan besar realisasi angka pergerakan penumpang dan pesawat udara pada puncak arus balik juga akan lebih tinggi dari angka proyeksi," jelasnya.

Secara keseluruhan, sejak dibukanya Posko Lebaran 2023 pada 14 April 2023 hingga 25 April 2023, AP I mencatat telah melayani sebanyak 2.160.694 penumpang.

Baca juga: Puncak Arus Balik di Tol Trans Sumatera Diprediksi Terjadi Hari Ini dan Besok

Jumlah itu naik 38 perse dibandingkan dengan pergerakan penumpang pada periode yang sama saat Posko Lebaran 2022 yang sebanyak 1.561.331 pergerakan.

Sedangkan untuk pergerakan pesawat, tercatat sebanyak 18.436 pergerakan selama 11 hari operasional posko, atau naik 29 persen dibandingkan dengan periode yang sama di Posko Lebaran 2022 yang sebanyak 14.258 pergerakan pesawat.

"Selama 11 hari beroperasinya Posko Lebaran 2023, rata-rata pergerakan penumpang harian di 15 bandara kami mencapai 196.000 pergerakan penumpang per hari, jauh di atas rata-rata pergerakan penumpang harian pada periode 11 hari operasional Posko Lebaran 2022 yang mencapai 142.000 pergerakan," tutup Faik.

Baca juga: Arus Balik Lebaran 2023, KAI Daop I Catat 40.000 Pemudik Tiba di Jakarta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com