Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri PUPR: Tahap Pertama Perbaikan untuk 573 Ruas Jalan di Indonesia

Kompas.com - 19/06/2023, 07:40 WIB
Erlangga Djumena

Editor

Sumber Antara

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyatakan, sudah menyiapkan total dana anggaran Rp 32,7 triliun untuk perbaikan jalan di daerah.

Saat ini pihaknya sedang fokus melakukan perbaikan jalan di 573 ruas jalan di seluruh Indonesia.

“Nah sekarang yang tahap pertama, sedang disiapkan kita usulkan Rp 14,6 triliun untuk 573 ruas jalan di Indonesia,” kata Basuki seperti dilansir Antara, Minggu(18/6/2023).

Kepada media Menteri PUPR menyebutkan, ada 32 provinsi prioritas di antaranya Lampung, Jambi, Sumatera Utara, Jawa Tengah, dan Jawa Barat.

Baca juga: Menteri PUPR: Jalan Tol IKN Rampung, Waktu Tempuh ke Kawasan Inti Pemerintahan Hanya 30-40 Menit

"Apabila Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) selesai pada Juni 2023, maka proses perbaikan jalan dapat berlangsung bulan Juli tahun ini," kata dia.

Menurut Basuki, ada beberapa faktor yang menyebabkan kondisi kerusakan jalan pada daerah-daerah tersebut.

Ia mencontohkan kondisi jalan di Halmahera, Kepulauan Maluku dan di Nusa Tenggara Barat yang bertolak belakang dengan proyek prioritas tadi, di mana jalan di sana lebih bagus karena tidak dilintasi truk.

“Nusa Tenggara Barat relatif lebih bagus jalan daerahnya karena angkutan beratnya jarang. Di Sumatera karena banyak sawit, batu bara. Nah itu kalau tidak ada prioritas dari pemerintah daerah, itu jalan susah. Jalan itu minimal lima tahun harus dipelihara,” tuturnya.

Untuk Bali sendiri, saat ini pemantapan jalanannya sudah berada di angka 95 persen, sehingga relatif lebih baik daripada provinsi yang disebutnya tadi.

Baca juga: Masuk Radar Cawapres Ganjar, Menteri Basuki: Saya Ini Birokrat, Umur Sudah Mau 70 Tahun...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com