Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Tarik Tunai di ATM BRI Tanpa Kartu

Kompas.com - 27/08/2023, 23:37 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Cara tarik tunai di ATM BRI bisa dilakukan tanpa menggunakan kartu debit. Nasabah BRI yang ingin melakukan tarik tunai tanpa kartu di ATM, bisa menyimak petunjuk sederhana berikut ini. 

Cara tarik tunai di ATM BRI tanpa kartu bisa dibilang cukup mudah. Namun, transaksi ini hanya dapat dilakukan oleh nasabah yang sudah registrasi dan aktivasi BRImo atau m-banking BRI. 

Dilansir dari laman bri.co.id, BRImo merupakan aplikasi keuangan digital Bank BRI terbaru berbasis data internet yang memberikan kemudahan bagi nasabah maupun non nasabah BRI untuk dapat bertransaksi dengan user interface dan user experience terbaru.

Baca juga: Ini Batas Maksimal Usia Pendaftar CPNS yang Dibuka Tahun Ini

Melalui aplikasi BRImo, nasabah dapat melakukan berbagai transaksi menggunakan ponsel tanpa harus pergi ke bank. Salah satunya adalah transaksi tarik tunai tanpa kartu di ATM BRI. 

Lalu, bagaimana cara tarik tunai di ATM BRI tanpa kartu?

Untuk melakukan tarik tunai tanpa kartu di ATM BRI, nasabah membutuhkan kode unik atau kode akses dari aplikasi BRImo terlebih dahulu. 

Namun yang perlu diingat, kode akses tersebut bersifat rahasia dan hanya berlaku selama satu jam. Adapun nominal penarikan yang tersedia melalui fitur cardless ini mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 1 juta. 

Baca juga: Cara Berhenti Berlangganan IndiHome, Pahami Syarat dan Ketentuannya

Cara tarik tunai di ATM BRI tanpa kartu

Berikut ini langkah-langkah atau cara mengambil uang di ATM BRI tanpa kartu yang bisa Anda ikuti:

  • Kunjungi ATM BRI terdekat
  • Buka aplikasi BRImo di smartphone.
  • Masukkan username dan password atau login menggunakan fingerprint.
  • Pilih menu "Tarik Tunai"
  • Kemudian pilih “Rekening Sumber Dana”.
  • Tentukan nominal uang yang akan ditarik.
  • Masukkan password BRImo, lalu pilih "Lanjut".
  • Anda akan menerima kode unik untuk melakukan tarik tunai di ATM.
  • Di ATM BRI, tekan "Transaksi Tanpa Kartu".
  • Lalu, pilih menu "Tarik tunai"
  • Masukkan kode unik yang didapatkan dari aplikasi BRImo.
  • Setelah itu, masukkan nomor handphone yang terdaftar di BRImo.
  • Tunggu beberapa saat, ATM BRI akan segera memproses tarik tunai.
  • Ambil uang Anda dari mesin ATM dan pastikan jumlah uang sesuai.
  • Transaksi tarik tunai tanpa kartu di ATM BRI selesai.

Baca juga: Pertamina Hulu Energi Buka Banyak Lowongan Kerja, Ini Link Pendaftarannya

Cara tarik tunai di ATM BRI tanpa kartu debit dengan mudah dan praktisDok BRI Cara tarik tunai di ATM BRI tanpa kartu debit dengan mudah dan praktis

Cara daftar BRImo untuk nasabah lama

  • Unduh aplikasi BRImo di Google Play Store atau App Store.
  • Buka aplikasi BRImo di smartphone.
  • Pada halaman awal, akan ada tampilan login untuk pengguna lama dan pendaftaran akun baru untuk pengguna yang belum memiliki akun.
  • Pilih "Belum Punya Akun".
  • Lalu klik "Daftar".
  • Masukan data diri untuk verifikasi.
  • Anda akan menerima link yang dikirimkan melalui SMS di nomor HP yang didaftarkan, lalu klik link tersebut.
  • Anda juga akan menerima kode OTP yang dikirim melalui email.
  • Lakukan 8 detik untuk perekaman wajah.
  • Tunggu proses, lalu masukan OTP untuk verifikasi.
  • Buat Username dan Password untuk login.
  • Selanjutnya, lakukan login di aplikasi BRImo.
  • Registrasi berhasil. Anda sudah bisa melakukan transaksi menggunakan aplikasi BRImo.

Baca juga: Mendag Zulhas: Forum B20 Jadi Sarana Dialog dan Kerja Sama Global

Demikian informasi seputar cara tarik tunai di ATM tanpa kartu. Mudah bukan? 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Whats New
[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

Whats New
Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com