Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Kompas.com - 30/04/2024, 22:00 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan pembiayaan PT Adira Dinamika Multi Finance atau Adira Finance mencatat laba bersih Rp 432 miliar pada kuartal I-2024.

Angka ini tumbuh 4 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu RP 417 miliar.

Direktur Utama Adira Finance Dewa Made Susila mengatakan, pertumbuhan laba tersebut ditopang oleh peningkatan pendapatan menjadi Rp 2,4 triliun, atau tumbuh 11 persen.

Baca juga: Industri Otomotif Lesu, Adira Finance Bidik Segmen Ini

Ilustrasi kredit kendaraan bermotor, kredit motor.SHUTTERSTOCK/CHIRAPHAN Ilustrasi kredit kendaraan bermotor, kredit motor.

"Di tengah tantangan yang terjadi di industri otomotif, Adira Finance membukukan kenaikan kenaikan pangsa pasar sepeda motor baru dan mobil baru masing-masing sebesar 8,8 persen dan 5,9 persen dibandingkan kuartal I-2023 sebesar 8 persen dan 5 persen," kata dia dalam keterangan resmi, Selasa (30/5/2024).

Ia menambahkan, pembiayaan baru Adira Finance tercatat senilai Rp 10,9 triliun, atau tumbuh 3 persen secara tahunan.

Dengan demikian, total piutang yang dikelola Adira Finance mencapai Rp 58,1 triliun, atau tumbuh 20 persen secara tahunan.

Di sisi lain, Adira Finance melakukan ekspansi ke segmen non-otomotif yang mencakup pembiayaan multiguna, durable, dan alat berat.

Baca juga: Siap-siap, Adira Finance Bakal Tebar Dividen Rp 972 Per Saham

Hingga Maret 2024, Adira Finance meningkatkan penyaluran pembiayaan non-otomotif sebesar 18 persen menjadi Rp 2,3 triliun. Adapun, mayoritas pembiayaan non-otomotif perusahaan adalah pembiayaan multiguna.

Perusahaan juga mencatatkan pembiayaan baru di segmen syariah mengalami kenaikan sebesar 10 persen secara tahunan menjadi Rp 2,4 triliun, atau mewakili 22 persen dari total pembiayaan baru.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com