Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sri Mulyani Mengaku Deg-degan Coba LRT Jabodebek

Kompas.com - 28/08/2023, 11:05 WIB
Rully R. Ramli,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati turut menghadiri uji coba dan peresmian LRT Jabodebek pada Senin (28/8/2023). Sri Mulyani mengikuti perjalanan uji coba bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan rombongan menteri dari Stasiun Harjamukti menuju Stasiun Cawang.

Ketika menjajal LRT Jabodebek, bendahara negara mengaku senang, namun deg-degan. Pasalnya, dalam perjalanan moda transportasi kereta lainnya terdapat masinis yang mengoperasikannya.

"Saya tentu excited ya sambil deg-degan karena kita terbiasa di dalam pengalaman saya pribadi kalau naik kereta api selalu ada masinisnya," kata dia dikutip dari YouTube Sekretariat Kabinet, Senin.

Baca juga: LRT Jabodebek Akhirnya Diresmikan Presiden Jokowi, Dana yang Dihabiskan Rp 32,6 Triliun

Meskipun demikian, Sri Mulyani bilang, LRT Jabodebek sudah dilengkapi dengan teknologi yang memungkinkan rangkaian kereta beroperasi tanpa masinis dengan tetap mengedepankan aspek keselamatan. Ia pun mempercayai penerapan teknologi tersebut.

"Jadi ini juga merupakan salah satu pelajaran bagi masyarakat ya, bahwa teknologi bisa memecahkan persoalan masyarakat dan kita bisa memanfaatkannya dengan maksimal," tuturnya.

Lebih lanjut wanita yang akrab disapa Ani itu berharap, kehadiran LRT Jabodebek dapat memfasilitasi kebutuhan mobilitas masyarakat di wilayah aglomerasi Jabodebek yang sangat tinggi. Masyarakat diharapkan dapat beralih dari kendaraan pribadi menuju moda transportasi umum, sehingga dapat memperbaiki kualitas udara yang belakangan jadi sorotan.

Baca juga: LRT Jabodebek Resmi Beroperasi Hari Ini, Dibuka untuk Publik Pukul 14.00 WIB dengan Tarif Promo

"Ini adalah bagian dari kita untuk bisa terus menjaga mobilitas masyarakat dengan berbagai infrastruktur yang dibangun dengan uang negara tentu," ucapnya.

Sebagai informasi, Presiden Jokowi memulai rangkaian acara peresmian LRT dengan melakukan perjalanan menggunakan LRT Jabodebek dari Stasiun Harjamukti ke Stasiun Cawang pada Senin (28/8/2023) di Stasiun Cawang, Jakarta Timur, pukul 08.25 WIB.

Presiden Jokowi mengatakan, dengan beroperasinya LRT Jabodebek diharapkan dapat mendorong peralihan penggunaan transportasi pribadi menjadi transportasi umum sehingga kemacetan di DKI Jakarta dapat berkurang.

Baca juga: Dibangun sejak 2015, LRT Jabodebek Diresmikan Hari Ini

"Hari ini alhamdulillah LRT juga sudah siap dioperasikan baik dari Harjamukti Cibubur dan dari Bekasi ke Jakarta sepanjang 41,2 km dan menghabiskan anggaran Rp 32,6 triliun. Kita harapkan masyarakat berbondong-bondong beralih ke LRT baik dari Cibubur ke sekitarnya dan Bekasi sekitarnya," ujarnya saat meresmikan LRT Jabodebek di Stasiun Dukuh Atas, Jakarta, Senin (28/8/2023).

Jokowi bilang, DKI Jakarta selama ini menjadi satu dari 10 kota termacet di dunia. Pasalnya, setiap harinya sebanyak 996.000 kendaraan masuk ke Jakarta sehingga menimbulkan kemacetan dan polusi udara.

"Oleh sebab itu macet, polusi, juga slelalu ada di Jakarta. Oleh sebab itu mengapa di bangun MRT, LRT, KRL, Transjakarta, BRT, KA Bandara agar masyarakat kita semua beralih dari transportasi pribadi ke transportasi massal," ucapnya.

Baca juga: Pahami, Ini Cara Naik LRT Jabodebek

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com