Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Cek Pembayaran IndiHome dari HP

Kompas.com - 30/08/2023, 09:55 WIB
Muhammad Idris

Penulis

KOMPAS.com - Cara cek pembayaran IndiHome kini semakin mudah dilakukan. Ini lantaran metode cek bayar IndiHome bisa dilakukan secara online cukup dari ponsel Anda.

Sebagaimana dikertahui, IndiHome adalah provider internet fiber optik paling besar di Indonesia saat ini, baik dari sisi jumlah pelanggan maupun area cakupannya.

Untuk diketahui saja, tagihan internet IndiHome biasanya akan muncul pada setiap tanggal 5 atau awal bulan. Tagihan yang keluar tersebut wajib dibayar sebelum tanggal 20 setiap bulannya.

Jika pembayaran dilakukan setelah melewati tanggal tersebut, maka pelanggan bisa terkena denda. Selain itu pelanggan yang telat membayar juga koneksi internetnya akan diputus.

Baca juga: 7 Cara Cek Tagihan IndiHome via Online Paling Gampang

Bahkan apabila selama 2 bulan pelanggan tak kunjung melakukan pembayaran, maka layanan internet akan diputus total dan instalasinya akan dicabut petugas Telkom.

Cek pembayaran IndiHome

Nah agar tidak sampai diputus jaringan internetnya, tak ada salahnya untuk mengetahui total tagihan IndiHome setiap bulannya.

Berikut ini beberapa cara tahu tagihan IndiHome tanpa harus mengunduh aplikasi MyIndiHome. Di mana cek tagihan IndiHome lewat HP sebenarnya sangat gampang dilakukan.

1. E-commerce

Cara cek pembayaran IndiHome pertama adalah dengan melalui e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, dan sebagainya. Namun untuk perumpaaan saja, berikut tahapan cek tagihan IndiHome via Tokopedia:

  • Buka aplikasi Tokopedia dan login ke akunmu
  • Pilih menu “Top-Up & Tagihan”
  • Klik “Internet dan TV Kabel”
  • Pilih “Indihome”;
  • Isi nomor pelanggan Indihome;
  • Setelah itu, Anda akan menemukan jumlah tagihan Indihome yang harus dibayarkan.

2. Website IndiHome

Berikut langkah-langkah cara cek pembayaran IndiHome melalui website resmi:

  • Masuk ke laman https://indihome.co.id/
  • Klik “masuk ke myIndiHome”
  • Login menggunakan email atau nomor Handphone dan password
  • Lalu pilih “Selanjutnya”
  • Pilih menu Tagihan
  • Nantinya, akan muncul nomor layanan dan tagihan IndiHome pelanggan bulan ini.

3. Mobile banking

Cek pembayaran wifi IndiHome ketiga yang cukup sering dilakukan adalah melalui mobile banking. Hampir semua aplikasi mobile banking dari bank di Indonesia menyediakan pembayaran IndiHome.

Dengan asumsi Anda menggunakan mobil banking Bank Mandiri, berikut tahapannya:

  • Buka aplikasi dan login ke M-Banking Mandiri
  • Klik menu “Bayar”
  • Pilih “Internet”
  • Pilih “Telkom/Indihome”
  • Masukkan nomor ID Indihome
  • Tagihan akan tertera pada halaman aplikasi tersebut.

4. Dompet digital

Cek pembayaran wifi IndiHome berikutnya adalah dengan dompet digital. Hampir semua aplikasi dompet digital juga menyediakan pembayaran IndiHome seperti Gopay, OVO, DANA, dan LinkAja. Berikut cara cek bayar IndiHome apabila menggunakan LinkAja:

  • Buka aplikasi LinkAja
  • Lakukan login
  • Pada menu aplikasi LinkAja, pilih “Lainnya”.
  • Pilih “Beli/Bayar tagihan”, lalu klik “TV Kabel & Internet”
  • Pilih “IndiHome”
  • Masukkan nomor ID pelanggan IndiHome Anda
  • Lalu klik “Lanjut”
  • Akan muncul rincian informasi tagihan IndiHome bulan ini
  • Jika ingin melakukan pembayaran, pilih “Lanjutkan”
  • Transaksi sedang diproses
  • Tekan pilihan “Detail Transaksi” apabila diperlukan
  • Jika proses pembayaran berhasil, tekan Selesai
  • Cek notifikasi berhasil yang dikirim melalui SMS/email Anda.

5. Email

Cara kelima cek bayar IndiHome adalah dengan emai. Berikut tahapan lengkapnya:

  • Buka akun email
  • Buat pesan email baru, masukkan alamat customercare@telkom.co.id sebagai penerima dengan subject “Cek Tagihan Indihome”
  • Isikan namamu, nomor ID Indihome, dan nomor telepon
  • Tuliskan juga maksudmu mengirim email tersebut, yaitu untuk mengecek tagihan
  • Setelah itu, Anda hanya perlu menunggu balasan email.

6. Aplikasi MyIndiHome

Cara cek pembayaran IndiHome dengan aplikasi, tentunya Anda harus mengunduh lebih dulu aplikasi MyIndiHome dan mendaftar akun yang diperlukan. Apabila sudah memiliki akun, Anda bisa mencoba tahapannya berikut ini:

  • Log in aplikasi myIndiHome Anda. Pada menu navigasi di Beranda, pilih ikon Tagihan.
  • Pada halaman Tagihan, cek tagihan layanan IndiHome Anda setiap bulan.
  • Untuk melakukan pembayaran, klik Bayar, lalu pilih metode pembayaran yang Anda inginkan.
  • Lanjutkan proses pembayaran hingga selesai.

7. Media sosial

Cara keenam cek bayar IndiHome adalah melalui media sosial Twiiter. Berikut tahapannya:

  • Buka akun Twitter pada browser
  • Ketuk DM pada akun @IndiHomeCare
  • Ketik format Nomor layanan, Nama pemilik, Nomor handphone
  • Beri informasi mengenai tagihan
  • Tunggu balasan DM dari operator.

Itulah informasi seputar cara cek pembayaran IndiHome atau cek pembayaran wifi IndiHome. Semoga artikel ini bermanfaat.

Setidaknya ada lebih dari 5 cara cek pembayaran IndiHome, itu sebabnya Anda tak perlu pusing untuk melalukan cek pembayaran wifi IndiHome.Dok. Telkomsel Setidaknya ada lebih dari 5 cara cek pembayaran IndiHome, itu sebabnya Anda tak perlu pusing untuk melalukan cek pembayaran wifi IndiHome.

Baca juga: 3 Cara Cek Kuota IndiHome via Web dan Aplikasi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Whats New
Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Whats New
DANA dan Jalin Sepakati Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital

DANA dan Jalin Sepakati Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital

Whats New
Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18 pada Kuartal I-2024

Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18 pada Kuartal I-2024

Whats New
Penyaluran Kredit Bank Mandiri Capai Rp 1.435 Triliun pada Kuartal I-2024

Penyaluran Kredit Bank Mandiri Capai Rp 1.435 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Imbas Boikot, KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai

Imbas Boikot, KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai

Whats New
Gapki Tagih Janji Prabowo Bentuk Badan Sawit

Gapki Tagih Janji Prabowo Bentuk Badan Sawit

Whats New
Pameran Franchise dan Lisensi Bakal Digelar di Jakarta, Cek Tanggalnya

Pameran Franchise dan Lisensi Bakal Digelar di Jakarta, Cek Tanggalnya

Smartpreneur
Akvindo Tegaskan Tembakau Alternatif Bukan buat Generasi Muda

Akvindo Tegaskan Tembakau Alternatif Bukan buat Generasi Muda

Whats New
Allianz Syariah Bidik Target Pengumpulan Kontribusi Capai 14 Persen Sepanjang 2024

Allianz Syariah Bidik Target Pengumpulan Kontribusi Capai 14 Persen Sepanjang 2024

Whats New
Laba Bersih Astra International Rp 7,46 Triliun pada Kuartal I 2024

Laba Bersih Astra International Rp 7,46 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Bank Mandiri Raup Laba Bersih Rp 12,7 Triliun pada Kuartal I-2024

Bank Mandiri Raup Laba Bersih Rp 12,7 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Gelar RUPST, Astra Tetapkan Direksi dan Komisaris Baru

Gelar RUPST, Astra Tetapkan Direksi dan Komisaris Baru

Whats New
Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com