Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyaluran KUR Capai Rp 148,95 Triliun per Agustus 2023

Kompas.com - 31/08/2023, 11:30 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) mengatakan, per Agustus 2023, realisasi penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) telah mencapai Rp 148,95 triliun atau 50,15 persen dari pagu target sebesar Rp 297 triliun.

Sekretaris Kemenkop UKM Arif Rahman Hakim mengatakan, capaian penyaluran KUR tersebut telah diberikan kepada 2,71 juta debitor.

"Realisasi Penyaluran KUR tahun 2023 sampai dengan 29 Agustus 2023 berdasarkan data SIKP sebesar Rp 148,95 triliun atau sebesar 50,15 persen dari target Rp 297 trilun kepada 2,71 juta debitor," kata Arif dalam acara MoU Khusus terkait Laporan Penyaluran KUR di kantor Kemenkop UKM, Jakarta Selatan, Kamis (31/8/2023).

Baca juga: Franchise Warteg Dapat KUR Rp 1 Miliar, Berapa Maksimal Plafon KUR?

Arif mengatakan, melihat pentingnya program penyaluran KUR tersebut, faktor pengawasan perlu digiatkan, khususnya antara Kemenkop UKM dan Ombudsman.

Kerja sama tersebut, kata dia, dilakukan dengan menggelar "Posko Bersama Pengaduan KUR bagi Usaha Mikro".

"Kegiatan ini diharapkan dapat mendapatkan kondisi riil berbasis pengaduan masyarakat mengenai realisasi penyaluran dan ketepatan sasaran program KUR bagi pelaku UMKM," ujarnya.

Lebih lanjut, Arif mengatakan, para pelaku UMKM masih menghadapi kendala terkait akses permodalan khususnya dari perbankan. Salah satu kendalanya yaitu pemberlakuan agunan sebagai prinsip kehati-hatian.

Hingga saat ini, porsi penyaluran kredit untuk UMKM masih mencapai 20 persen dari total penyaluran kredit perbankan.

Ia menargetkan penyaluran kredit tersebut meningkat 30 persen pada tahun 2024.

"Ini PR buat kita semuanya bagaimana kita bisa melayani UMKM bagaimana menjangkau supaya target yang diberikan bapak Presiden sebesar 30 persen dari total kredit perbankan bisa dipenuhi di akhir tahun 2024," ucap dia.

Baca juga: Menteri Bahlil: Kami Sudah Sepakat KUR sampai Rp 100 Juta Tidak Pakai Jaminan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com