Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bankir-bankir Terkaya RI, Pupuk Kekayaan dari Investasi Saham

Kompas.com - 21/10/2023, 19:30 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Kinerja perbankan masih melanjutkan pertumbuhan solid yang tentu akan berdampak positif terhadap pergerakan harga sahamnya ke depan. Kini para bankir juga semakin tajir dari investasi saham bank-bank yang mereka pimpim.

PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) telah merilis kinerja kuartal III 2023 dan melaporkan meraup laba bersih Rp 36,4 triliun dalam sembilan bulan pertama tahun ini. Angka tersebut melonjak 25,8% dari periode yang sama tahun lalu.

Sementara saham BBCA telah melonjak 104,68 persen dalam lima tahun terakhir.

Baca juga: Laba BCA Tumbuh Ditopang Solidnya Kredit

Ilustrasi BCA.SHUTTERSTOCK/SULASTRI SULASTRI Ilustrasi BCA.

Urutan teratas dari daftar 10 bankir terkaya di Tanah Air dari bursa saham datang dari BCA. Mereka mengempit saham tempatnya bekerja cukup besar.

Berdasarkan investasi saham di bank tempatnya bekerja, Djohan Emir Setijoso, Presiden Komisaris BBCA tampil sebagai bankir terkaya di Indonesia dengan nilai kekayaan Rp 956,8 miliar.

Angka tersebut dihitung dari jumlah saham yang digenggamnya sebanyak 106,6 juta lembar dengan harga saham BBCA pada penutupan Jumat (20/10/2023) di level 8.975.

Setijoso merupakan orang lama di BCA. Ia memangku jabatan presiden Direktur di bank swasta terbesar tersebut sejak tahun 1999 hingga 2011.

Baca juga: Jumlah Transaksi dan Nasabah Mobile Banking BCA Tumbuh pada Kuartal III-2023

Lalu dari Agustus 2011 hingga saat ini, ia memegang posisi Presiden Direktur di BCA. Sebelum bergabung di BCA, ia bekerja di BRI dari tahun 1965-1998.

Dengan jumlah saham BBCA yang digemgam Setijoso sebanyak itu, penghasilan dividen yang didapatnya setiap tahun tak main-main. Dari buku tahun 2022 saja, dividen yang dihasilkan sekitar Rp 21,8 miliar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com