Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vice Media Akan PHK Ratusan Karyawan dan Berhenti Publikasi Konten

Kompas.com - 23/02/2024, 12:00 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

Sumber CNN

JAKARTA, KOMPAS.com - Vice Media akan menghentikan penerbitan di situs webnya dan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap ratusan karyawan. Hal ini diumumkan oleh Chief Executive Bruce Dixon melalui sebuah memo kepada para karyawan.

"Keputusan ini tidak diambil dengan mudah, dan saya memahami dampak signifikan yang akan ditimbulkannya terhadap mereka yang terkena dampak,” kata Chief Executive Bruce Dixon, dikutip dari CNN International, Jumat (23/2/2024).

Dixon mengatakan, karyawan yang terkena dampak akan diberitahu awal pekan depan. Selain itu, ia mengatakan, Vice Media memutuskan tak lagi hemat biaya untuk mendistribusikan konten.

Baca juga: Untung ataupun Rugi, Banyak Perusahaan Bakal Lakukan PHK Massal Tahun Ini

Sebaliknya, Vice Media akan bermitra dengan perusahaan media lain guna mendistribusikan aneka konten.

"Berusaha bermitra dengan perusahaan media mapan untuk mendistribusikan konten digital kami, termasuk berita, di platform global mereka, saat kami sepenuhnya bertransisi ke model studio,” ujarnya.

Dixon mengatakan, situs Refinery29 yang berfokus pada gaya hidup perempuan akan terus beroperasi secara independen. Vice, kata dia, sedang dalam diskusi lanjutan untuk menjual bisnis tersebut.

Baca juga: Nike akan PHK 2 Persen Karyawan


“Mitra keuangan kami mendukung dan setuju untuk berinvestasi pada model operasi ini di masa depan. Kami akan menjadi lebih kuat dan tangguh saat kami memulai fase baru dalam perjalanan kami ini,” tuturnya.

Adapun menjelang pengumuman PHK, suasana di dalam Vice Media suram. Para karyawan berjuang untuk bekerja di tengah rumor yang beredar tentang nasib outlet tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com