Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lewat SimPel, Kini Pelajar Bisa Menabung Langsung di Sekolah

KOMPAS.com – Program Simpanan Pelajar (SimPel) milik PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (Bank BRI) mendapat respon positif.

Selama pelaksanaannya, hingga akhir Agustus 2019, Bank BRI telah berhasil menerbitkan 21 juta rekening dan total simpanan lebih dari Rp 2 triliun.

Sebagai informasi, SimPel diluncurkan Bank BRI agar seluruh pelajar di Indonesia memiliki rekening untuk menabung.

Untuk lebih meningkatkan kesadaran menabung masyarakat, khususnya pelajar, Bank BRI gencar menggelar sosialisasikannya.

Contohnya lewat program SimPel Goes to School yang terdiri dari pemilihan Duta SimPel Sekolah dan SimPel Day.

Selain itu, Bank BRI juga membuat terobosan di awal Oktober 2019 dengan menghadirkan Agen Brilink yang merupakan sinergi BRI dengan pihak sekolah.

Lewat rilis yang diterima Kompas.com, Rabu (23/10/2019), Corporate Secretary Bank BRI Hari Purnomo mengatakan, Agen Brilink tersebut nantinya akan memberikan layanan perbankan, termasuk menerima setoran tabungan SimPel para siswa.

“Para siswa tidak lagi terkendala ketika ingin menabung. Mereka tidak perlu pergi ke bank, cukup membawa tabungan ke bank sekolah sesuai dengan jadwal sekolah,” jelasnya.

Hari berharap kegiatan piloting tersebut dapat diperluas ke seluruh sekolah di Indonesia, sehingga dapat meningkatkan akses inklusi keuangan dan budaya menabung kepada pelajar yang notabene generasi Z.

Ia juga menambahkan, ke depan Bank BRI akan terus mensosialisasikan Simpel (Simpanan Pelajar) sebagai bentuk dukungan terhadap Sinergi Aksi Menabung yang terdiri dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia (BI), Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), dan Lembaga Jasa Keuangan.

Sekadar informasi, sinergi tersebut bertujuan untuk meningkatkan kepedulian masyarakat tentang pentingnya menabung untuk investasi, perlindungan dan masa depan.

Bahkan, lantaran program SimPel tersebut, OJK menobatkan Bank BRI sebagai “Bank Terbaik Dalam Mendukung Program Pemerintah Melalui Simpel” dalam acara FinExpo & Sundown 2019, Minggu (20/10/2019).

Penghargaan ini merupakan bukti komitmen Bank BRI yang terus mendorong inklusi keuangan di segala lapisan masyarakat, tak terkecuali kepada pelajar.

“Melalui Simpel, Bank BRI ingin agar seluruh pelajar di Indonesia memiliki rekening, atau One Student One Account,” katanya.

https://money.kompas.com/read/2019/10/23/122221326/lewat-simpel-kini-pelajar-bisa-menabung-langsung-di-sekolah

Terkini Lainnya

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Whats New
Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Whats New
BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke