Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Akhir Tahun, BCA Luncurkan Kartu Flazz Baru, Apa Keunggulannya?

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) berencana akan meluncurkan kartu non tunai Flazz terbaru.

Kartu tersebut memiliki sejumlah keunggulan dibanding Flazz saat ini yang digunakan masyarakat.

Direktur Utama BCA, Jahja Setiaatmadja menjelaskan, kartu Flazz ini nantinya dapat melakukan top up atau pengisian dana melalui aplikasi M-Banking.

"Ini bocoran kecil aja, kita sedang mempersiapkan Flazz card bisa top up melalui aplikasi tanpa harus ke ATM. Dalam rangka persiapan itu, kita juga mudah-mudahan akhir tahun ini bisa kita launch bahwa Flazz card baru itu bisa top up melalui aplikasi. Jadi, Anda nggak usah ke ATM," katanya ditemui di Menara BCA, Jakarta, Selasa (3/12/2019).

BCA berwacana akan menerbitkan sebanyak 300.000 kartu Flazz versi Gen 2. Bahkan, lebih karena Jahja optimis penggunaan Flazz baru ini nantinya akan banyak diminati masyarakat.

"Mungkin 200 sampai 300 ribu kartu. Tapi ini tergantung permintaan masyarakat. Tapi saya rasa permintaan akan banyak. Ketersediaan kadang-kadang juga kita nggak mudah menyediakan kartu, perlu proses juga persiapan kartu. Kita harapkan bisa tahun ini," ucapnya.

Untuk kartu yang lama, lanjut dia, tetap bisa digunakan oleh masyarakat atau nasabah tanpa adanya pemblokiran serta penarikan. Namun, kartu yang lama tetap mengisi ulang dananya secara manual tanpa melalui aplikasi.

"Enggak, (kartu Flazz lama) tetap bisa dipakai. Tetapi, tidak bisa top up seperti itu," ujarnya.

Adanya rencana peluncuran Flazz versi Gen 2, dia memastikan tidak ada pembaruan sistem data lagi yang sejak Senin (2/12/2019) malam, para nasabah tidak dapat mengakses layanan aplikasi M-Banking BCA.

Pembaruan sistem data ini memang dilakukan untuk memperbarui layanan tambahan dalam aplikasi agar dapat mengisi ulang dana kartu Flazz versi Gen 2.

"Oh tidak ada. Yang ada nanti yang terjadi kartunya yang di-upgrade. Ada Gen 1, Gen 2. Nanti yang lama terpaksa ada kartu baru Gen 2. Itu lebih canggih bisa terima top up dari aplikasi," katanya.

Selama ini aplikasi M-Banking hanya dapat melakukan pengecekan saldo kartu Flazz. Adanya Flazz versi Gen 2, maka di dalam aplikasi akan muncul layanan tambahan penambahan saldo untuk kartu terbaru tersebut.

"Iya di aplikasi M-Banking. Jadi nanti, kan sekarang ini bisa cek saldo Flazz. Jika sekarang ini nanti bisa cek saldo dan top up. Hanya untuk Gen 2," ucapnya.

Pengisian saldo ini, tidak hanya melalui aplikasi M-Banking, pihaknya akan menggandeng sejumlah e-commerce lain.

"Dengan Sakuku bisa, dengan virtual account bisa, dengan sekarang pun sudah menggandeng e-commerce," ujarnya.

https://money.kompas.com/read/2019/12/03/190022126/akhir-tahun-bca-luncurkan-kartu-flazz-baru-apa-keunggulannya

Terkini Lainnya

Satgas Judi Online Belum Mulai Bekerja, Pemerintah Masih Susun Formula

Satgas Judi Online Belum Mulai Bekerja, Pemerintah Masih Susun Formula

Whats New
Penyaluran Kredit Ultra Mikro Capai Rp 617,9 Triliun di Kuartal I-2024

Penyaluran Kredit Ultra Mikro Capai Rp 617,9 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Whats New
[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

Whats New
Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke