Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ternyata, Cara Habiskan Uang Ini Bikin Bahagia, Apa Saja?

JAKARTA, KOMPAS.com - Mungkin Anda sering mendengar ungkapan lama bahwa uang bisa membeli segala hal, tapi tidak dengan kebahagiaan. Selentingan ini sebagai salah satu sindiran agar tak menghamburkan uang dan menghargai orang lain.

Tak sedikit orang yang setuju, begitu juga banyak yang kontra dengan pernyataan ini. Namun penelitian paling baru justru menyatakan bahwa ternyata uang bisa membeli kebahagiaan bagi seseorang.

Dengan memiliki uang, saat menginginkan sesuatu akan dengan mudah bisa dipenuhi. Meski begitu, kekayaan seseorang tidak menjamin banyaknya kebahagiaan yang diraih.

Tapi, bagaimanapun juga, dengan uang akan lebih mudah menemukan apa yang dicari dan diinginkan.

Walau uang bukan segalanya, begini cara habiskan uang yang bisa bikin lebih bahagia seperti dikutip dari Cermati.com, Minggu (15/12/2019).

1. Menggunakan Uang untuk Menghemat Waktu

Ada beberapa cara membelanjakan uang yang perlu Anda ketahui agar bisa mendapatkan kebahagiaan yang meningkat dan bisa lebih lama. Anda bisa membelanjakan uang dengan beberapa cara yang harus dilakukan dan untuk hal-hal tertentu.

Dilansir dari Psychology Today, ada beberapa cara menghabiskan uang yang bisa meningkatkan kebahagiaan, salah satunya untuk menghemat waktu. Waktu memang berjalan dengan sendirinya sesuai kehendak alam, tapi tidak memanfaatkan waktu dengan baik bisa membuat Anda menderita.

Dari penelitian itu menunjukkan bahwa mencoba mengeluarkan uang dalam rangka hemat dan memanfaatkan waktu bisa membuat kebahagiaan meningkat. Kebahagiaan bisa meningkat ketika Anda mencoba menghemat waktu dengan pengeluaran yang ada.

Sebagai contoh, jika ada dua orang diberi uang sekitar Rp 500.000 untuk dihabiskan pada waktu bersamaan, maka orang yang berusaha hemat waktu lebih senang daripada lainnya.

Kebahagiaan di sini lebih meningkat daripada ketika membelanjakan uang untuk hal yang sifatnya materi seperti membeli pakaian.

Jika Anda ingin bahagia lebih, cobalah menghabiskan uang dalam rangka menghemat waktu. Misalnya ada kebutuhan atau kegiatan yang akan dilakukan, cobalah keluarkan uang agar bisa menghemat waktu yang ada.

Sebagai contoh Anda bisa menyewa tukang bersih-bersih rumah untuk membersihkan rumah daripada beli alat kebersihan sendiri, atau Anda bisa menyewa taksi online ketimbang naik angkutan umum yang suka ngetem dan lainnya.

2. Menggunakan Uang untuk Orang Lain

Manusia adalah makhluk sosial, sehingga wajar bila berbagi kepada sesama.

Dalam penelitian itu, menunjukkan bahwa membeli barang buat diri sendiri memang bisa membuat bahagia, namun mereka lebih bahagia apabila membeli barang untuk dibagi kepada orang lain.

Penelitian membuktikan bahwa ketika Anda menghabiskan uang untuk orang lain, akan memberikan rasa kebahagiaan yang lebih besar daripada hanya buat diri sendiri. Sebagai contoh, ada dua orang yang coba belanjakan uang buat membeli barang pribadi dan satunya lagi untuk amal.

Berdasarkan penelitian yang ada, menunjukkan bahwa orang yang beli barang untuk kegiatan amal atau menyumbang secara langsung jauh merasa lebih bahagia dibanding buat diri sendiri. Dari sini kebahagiaan bisa diraih karena sifat alami manusia sebagai makhluk sosial yang tidak bisa lepas dari keberadaan orang lain.

3. Habiskan Uang untuk ‘Membeli’ Pengalaman

Meskipun uang dimiliki untuk membeli sesuatu yang berbentuk fisik seperti benda, namun nyatanya pengalaman juga bisa dibeli yang tentunya bikin meningkatkan kebahagiaan.

Dari hasil penelitian yang ada, pengalaman juga bisa dibeli dan memberi dampak positif bagi kebahagiaan seseorang.

Hal ini karena pengalaman bisa lebih efektif untuk menaikkan taraf bahagia seseorang dalam jangka waktu yang lama. Sebagai contoh jika Anda menghabiskan uang untuk liburan di tempat baru, itu lebih meningkatkan kebahagiaan daripada hanya membeli sebuah ponsel baru.

Hal ini karena pengalaman dan kenangan dari liburan bisa dirasakan secara berulang melalui cerita atau foto yang dibuat saat liburan. Selain itu pengalaman juga memberi dampak positif bagi emosi diri bahkan sebelum melakukannya.

Sebagai contoh, Anda bisa saja tidak sabar menunggu mobil baru datang, namun ketika sudah datang dan dipakai, Anda akan merasa biasa saja.

Namun jika Anda mencoba mempersiapkan diri untuk travelling, rasa senang Anda bisa dirasakan lebih lama bahkan setelah Anda melakukan travelling.

4. Gunakan Uang untuk Beli Kebutuhan

Terpenuhinya kebutuhan tentu saja bikin hidup akan terasa membahagiakan. Bayangkan bila membelanjakan uang hanya untuk sesuatu yang sifatnya sekadar keinginan saja, ketika suatu saat membutuhkan suatu yang dibutuhkan tapi tak ada lagi uang tersisa, bukan senang, pasti akan tersiksa.

Oleh karena itu, menghabiskan uang untuk membeli sesuatu yang dibutuhkan itu penting. Kebutuhan-kebutuhan utama di antaranya bahan-bahan pokok, seperti pangan sehat, sandang, dan papan alias rumah. Jika sudah terpenuhi kebutuhan itu, tentu langkah untuk bahagia akan tercipta.

Lakukan Cara yang Tepat untuk Bahagia

Tidak ada salahnya mencoba menghabiskan dan membelanjakan uang dengan cara di atas agar kebahagiaan Anda meningkat. Namun perlu diingat, kebahagiaan setiap orang itu relatif dan tergantung dari bagaimana cara Anda menikmatinya.

Membelanjakan uang untuk merasakan bahagia sah-sah saja, asalkan tahu caranya dengan tepat agar semuanya sesuai dengan kemampuan.

Artikel ini merupakan hasil kerja sama antara Kompas.com dengan Cermati.com. Isi artikel menjadi tanggung jawab sepenuhnya Cermati.com.

https://money.kompas.com/read/2019/12/15/075100626/ternyata-cara-habiskan-uang-ini-bikin-bahagia-apa-saja-

Terkini Lainnya

TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

Whats New
Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Whats New
J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

Whats New
Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke