Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ekonomi Global Diproyeksikan Lebih Stabil pada 2020, Ini Alasannya

"Tahun 2020 dalam pandangan kami pertumbuhan ekonomi global akan mengalami stabilisasi yang didukung oleh meredanya tensi dagang antara AS dan China, dan juga kebijakan moneter dan fiskal yang akan tetap akomodatif," kata Katarina melalui siaran resmi, Jumat (17/1/2020).

Kondisi ekonomi global 2020 tersebut akan berbeda dengan 2019 yang dibayangi oleh perlambatan ekonomi akibat aktivitas manufaktur dan perdagangan yang mengalami pelemahan.

Terkait dengan stabilisasi ekonomi, Katarina menyebut sudah mulai terlihat perbaikan data ekonomi di akhir 2019. Hal itu terlihat dari leading indicator ekonomi dari Prompt Manufacturing Index (PMI) global menunjukkan sinyal bottoming di akhir tahun lalu.

"Data ini mengindikasikan potensi perbaikan sektor manufaktur dan perdagangan global," jelasnya.

International Monetary Fund (IMF) memperkirakan aktivitas perdagangan global berpotensi membaik di 2020 dengan pertumbuhan 3,2 persen, naik 1,1 persen dari 2019.

Selain itu, membaiknya tensi dagang Amerika Serikat-China juga menyebabkan perbaikan sentimen bisnis global di akhir tahun 2019.

"Ini merupakan hal yang positif karena dapat mendukung aktivitas investasi dari sektor swasta," ujarnya.

https://money.kompas.com/read/2020/01/17/152207626/ekonomi-global-diproyeksikan-lebih-stabil-pada-2020-ini-alasannya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke