Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

OCBC NISP Perbarui Aplikasi ONe Mobile, Apa Saja Fitur Terbarunya?

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank OCBC NISP Tbk melakukan pembaruan terhadap aplikasi ONe Mobile, dalam rangka memfasilitasi kebutuhan keuangan nasabah di tengah percepatan digitalisasi industri keuangan.

Dalam pembaruan ini, OCBC NISP mengusung tema aplikasi digital banking untuk tumbuhkan uang.

Direktur Bank OCBC NISP Ka Jit menjelaskan, tema tersebut diusung untuk membantu nasabah menciptakan kondisi keuangan yang sehat, antara pengeluaran dan tabungan atau investasinya.

Pasalnya, semenjak layanan keuangan sudah terfasilitasi oleh platform digital, nasabah dapat semakin mudah melakukan pengeluaran, sehingga membuat kondisi keuangannya tidak sehat.

"Untuk itu, OCBC NISP hadirkan pembaharuan dari ONe Mobile, sebuah aplikasi untuk menumbuhkan uang, baik dalam nominal besar atau kecil, jangka panjang maupun jangka pendek," ujar Ka Jit, secara virtual, dikutip Minggu (17/10/2021).

Ia pun menjabarkan sejumlah fitur teranyar dalam aplikasi ONe Mobile.

Pertama, melalui ONe Mobile nasabah bisa membuat banyak rekening tanpa batasan dalam 1 aplikasi yang sama untuk beragam kebutuhan, mulai dari rekening tabungan untuk transaksi keuangan harian, rekening investasi seperti reksadana, obligasi, tabungan berjangka, dan rekening pinjaman.

Kemudian, aplikasi itu juga memfasilitasi nasabah untuk menabung dana darurat, di tabungan berjangka, reksadana pasar uang, dan deposito tenor pendek mulai dari Rp 1 juta.

ONe Mobile juga menawarakan beragam produk investasi, seperti tabungan berjangka, obligasi, reksadana mulai Rp 20.000, yang bisa dibeli harian, mingguan, bulanan.

"Dan bisa bandingkan 3 produk reksadana sekaligus sebelum memutuskan membeli produk yang diinginkan," kata Ka Jit.

Selain itu, nasabah dapat menggunakan online debit card untuk belanja online di berbagai platform.

Untuk layanan pasar uang, ONe Mobile memungkinkan untuk melakukan transaksi jual atau beli dan simpan valuta asing (valas) secara online.

"Untuk yang belum punya rekening OCBC NISP bisa langsung buka layanan NYALA di ONe Mobile," ucap Ka Jit.

https://money.kompas.com/read/2021/10/17/071500826/ocbc-nisp-perbarui-aplikasi-one-mobile-apa-saja-fitur-terbarunya-

Terkini Lainnya

Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Whats New
[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

Whats New
Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke