Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pefindo Biro Kredit Akan Buka Akses Layanan ke Masyarakat dan Calon Debitur Perseorangan

Direktur Utama Pefindo Biro Kredit Yohanes Abimanyu menuturkan, selama ini perusahaan melayani untuk segmen korporasi. Dengan layanan baru ini, Pefindo Biro Kredit membuka akses masyarakat atau perorangan.

"Masyarakat perlu tahu bagaimana kondisi keuangannya. Apakah layak mendapatkan kredit atau tidak, bisa dicek di kami. Sekaligus bisa melihat apakah kondisi keuangannya sehat atau tidak," ujarnya saat berdiskusi dengan media, pekan lalu.

Abimanyu menjelaskan, saat ini pihaknya masih melakukan sejumlah persiapan sebelum layanan ini dirilis ke publik.

Namun, dia belum bersedia menyebutkan biaya yang harus dikeluarkan masyarakat ataupun calon debitur untuk bisa mengakses layanan ini.

Mengecek Data Kredit

Salah satu yang bisa dimanfaatkan masyarakat melalui layanan ini adalah mengecek apakah data calon debitur telah digunakan oleh orang lain ataukah tidak.

Ini karena banyak kasus berupa data NIK seseorang digunakan oleh orang lain secara tidak bertanggung jawab untuk mengajukan kredit. Kemudian dalam prosesnya, si peminjam tidak mengembalikan uangnya ke bank ataupun fintech.

"Akibatnya, NIK dari orang tersebut tercatat dalam SLIK OJK dan orang tersebut masuk dalam daftar hitam. Hal-hal seperti ini yang nanti bisa dicek di layanan yang akan kami buka ini," jelasnya.

Dalam proses penilaian kepada calon debitur, Pefindo Biro Kredit memanfaatkan big data. Di sini perusahaan mengumpulkan data nasabah dari berbagai platform dan layanan.

https://money.kompas.com/read/2021/10/26/150354826/pefindo-biro-kredit-akan-buka-akses-layanan-ke-masyarakat-dan-calon-debitur

Terkini Lainnya

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Earn Smart
Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Spend Smart
Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Whats New
Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Whats New
Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Whats New
Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-'grounded' Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-"grounded" Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Whats New
ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

Whats New
Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Whats New
Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Whats New
ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

Whats New
Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Whats New
Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Whats New
Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Whats New
BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke