Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melesat 53 Persen, Ekspor Indonesia Oktober 2021 Tembus 22 Miliar Dollar AS

Kepala BPS Margo Yuwono mengatakan, pada Oktober 2021 nilai ekspor nasional mencapai 22,03 miliar dollar AS. Ini terdiri dari ekspor migas sebesar 1,03 miliar dollar AS dan sektor non migas sebesar 21 miliar dollar AS.

"Ini kalau kita bandingkan kondisi Oktober 2020 atau year on year (yoy), maka ekspor kita di bulan Oktober tumbuhnya cukup tinggi, 53,35 persen," ujarnya, dalam konferensi pers, Senin (15/11/2021).

Jika dilihat lebih rinci, ekspor sektor migas pada Oktober 2021 melesat 66,84 persen secara yoy. Adapun ekspor sektor non migas mengalami pertumbuhan sebesar 52,75 persen.

Sementara itu, jika dibandingkan dengan September 2021 (month to month/mtm), nilai ekspor RI juga tumbuh 6,89 persen. Secara lebih rinci, sektor migas dan non migas mengalami kenaikan masing-masing sebesar 9,91 persen secara mtm dan 6,75 persen mtm.

Apabila dilihat dari sektor usahanya, secara tahunan hampir seluruh sektor mengalami pertumbuhan. Tercatat, sektor ekspor sektor migas sebesar 1,03 miliar dollar AS, tumbuh 66,84 persen secara yoy.

Kemudian, industri pengolahan nilai ekspornya mencapai 16,07 miliar dollar AS, tumbuh 36,5 persen secara tahunan. Lalu, ekspor sektor pertambangan dan lainnya sebesar 4,53 miliar dollar AS, meroket 190,57 persen.

Tercatat hanya sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan yang mengalami kontraksi pertumbuhan. Nilai ekspor pada sektor ini sebesar 0,41 miliar dollar AS, turun 3,32 persen secara yoy.

Kinerja ekspor yang positif ini tidak terlepas dari mulai kembali menggeliatnya aktivitas perekonomian nasional. BPS mencatat, aktivitas di rumah sudah mulai mengalami penurunan.

Pada saat bersamaan, aktivitas di berbagai tempat lainnya mengalami pertumbuhan, bahkan sejumlah tempat telah kembali ke level normal.

"Dengan membaiknya mobilitas penduduk berdampak pada aktivitas ekonomi," ucap Margo.

https://money.kompas.com/read/2021/11/15/123100526/melesat-53-persen-ekspor-indonesia-oktober-2021-tembus-22-miliar-dollar-as

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke