Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penting untuk Bisnis, Apa Itu Manjemen Keuangan?

KOMPAS.com - Manajemen keuangan adalah ilmu yang penting untuk kehidupan sehari-hari terutama dalam bisnis. Oleh karenanya, penting untuk mengetahui pengertian dan fungsi manajemen keuangan.

Manajemen keuangan dalam penerapannya sangat erat hubungannya dengan disiplin ilmu lain, seperti manajemen produksi, manajemen pemasaran, manajemen sumber daya manusia, ilmu ekonomi mikro dan makro, metode kuantitatif, dan akuntansi.

Manajemen keuangan adalah salah satu cabang ilmu manajemen. Jadi sebelum mengetahui pengertian manajemen keuangan, pahami dulu apa itu manajemen.

Mengutip buku Pengantar Manajemen (2020) oleh Muliana dan kawan-kawan, Robbins dan coulter mendefinisikan apa itu manajemen adalah proses membuat aktivitas terselesaikan secara efektif dan efisien.

Apa itu manajemen? Keseluruhan aktivitas yang berhubungan dengan pelaksanaan pekerjaan organisasi lewat fungsi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan untuk mencapai tujuan organisasi yang sudah ditetapkan dengan bantuan sumber daya organisasi secara efisien dan efektif.

Sementara, keuangan perlu dipelajari karena dalam kehidupan sehari-hari konsep keuangan selalu ditemukan.

Lantas, apa itu manajemen keuasngan dan apa fungsi manajemen keuangan?

Apa itu manajemen keuangan?

Berdasarkan pengertian di atas, manajemen keuangan adalah mengatur pengeluaran dan pemasukkan agar menjadi efektif dan efisien dengan cara perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan.

Menurut seorang ahli, Bambang Riyanto dalam bukunya berjudul Dasar-Dasar Pembelanjaan Perusahaan, manajemen keuangan adalah aktivitas yang bersangkutan dengan usaha untuk mendapatkan, menggunakan, dan mengalokasikan dana.

Mengutip buku Manajemen Keuangan oleh Musthafa, dalam manajemen keuangan segala aktiviasnya didasarkan pada data-data akuntansi. Sebab, akuntansi bertanggung jawab membuat laporan keuangan.

Laporan keuangan penting bagi manajemen keuangan karena berisi neraca, perhitungan laba rugi, dan perubahan modal. Hal ini diperlukan untuk pengambilan keputusan dalam manajemen keuangan.

Menggunakan laporan keuangan tersebut, apa itu manajemen keuangan bisa menjelaskan tentang beberapa keputusan yang harus dilakukan. Misalnya seperti keputusan investasi, pendanaan, kebutuhan dana, dan kebijakan deviden.

Apa itu manajemen keuangan mulanya disebut sebagai manajemen pembelanjaan karena manajer keuangan hanya bertujuan mencari dana dari dalam perusahaan. Hal ini guna memenuhi kebutuhan modal yang berasal dari pemilik perusahaan.

Namun, seiring perkembangan ilmu ekonomi dan bisnis, manajemen pembelanjaan berganti menjadi apa itu manajemen keuangan.

Pengertian manajemen keuangan adalah juga lebih luas karena di sini manajer keuangan tidak hanya mencari dana tapi juga mengatur dana agar lebih efektif dan efisien.

Fungsi manajemen keuangan

Melansir buku Manajemen Keuangan (2020) oleh Siti Aisyah dan kawan-kawan, fungsi manajemen keuangan sangat penting bagi setiap bisnis untuk merencanakan, mengatur, megoperasikan, mengendalikan, dan memantau sumber daya keuangan untuk mencapai tujuan akhir.

Ada beberapa inti dari fungsi manajemen keuangan, yaitu:

  • Memperkirakan modal yang dibutuhkan.
  • Menentukan struktur modal.
  • Mengevaluasi dan memilih sumber dana.
  • Mengalokasikan dan mengontrol dana.
  • Mendistribusikan keuntungan atau surplus.
  • Memantau kegiatan keuangan.

Fungsi manajemen keuangan ini sejalan dengan tujuan dari manajemen keuangan adalah mengumpulkan laba sebanyak mungkin dengan risiko sekecil mungkin. Oleh karenanya, keberadaan manajemen keuangan sangat penting bagi suatu perusahaan.

https://money.kompas.com/read/2022/01/07/163751526/penting-untuk-bisnis-apa-itu-manjemen-keuangan

Terkini Lainnya

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke