Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Realisasi KPR 2021 Tembus Rp 465 Triliun, Kredit Kendaraan Capai Rp 97 Triliun

Bendahara negara ini mengungkap, realisasi Kredit Pemilikan Rumah (KPR) mencapai Rp 465 triliun dan realisasi Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) mencapai Rp 97,45 triliun sampai Desember 2021.

Pemerintah mencatat, penjualan mobil sudah 863.300 unit pada tahun 2021, meningkat dari 578.300 unit.

"Sampai Desember 2021, realisasi kredit properti mencapai Rp 465 triliun. Sementara KKB mencapai Rp 97,45 triliun," kata Sri Mulyani dalam konferensi pers KSSK, Rabu (2/2/2022).

Adapun stimulus yang diberikan adalah kolaborasi sebagai komponen dalam Komite Stabilitas Sektor Keuangan (KSSK). Bank Indonesia memberikan pelonggaran rasio Loan to Value/Financing to Ratio (LTV/FTV) untuk bank yang memenuhi NPL/NPF tertentu.

Sementara dari OJK yakni pelonggaran Aset Tertimbang Menurut Risiko (ATMR) dan dari Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) berupa pelonggaran atas keterlambatan pembayaran premi penjaminan.

Lalu, dari Kementerian Keuangan yakni pembebasan pajak untuk pembelian mobil dan rumah tertentu.

"Dukungan KSSK tersebut terhadap sektor perbankan merupakan bagian dari paket kebijakan dalam rangka mendorong pemulihan ekonomi melalui intermediasi perbankan," ucap Sri Mulyani.

Lebih lanjut, pemerintah memperpanjang pemberian insentif tersebut meski besarannya dikurangi. Di kuartal I-2022, pihaknya tidak mengenakan pajak (pajak 0 persen) untuk pembelian mobil LCGC hingga Rp 200 juta.

Pada kuartal II, pemerintah memberi diskon sebesar 2 persen sehingga pembeli perlu membayar PPnBM sebesar 1 persen. Kemudian di kuartal III, diskon PPnBM kembali dikurangi hanya sebesar 1 persen sehingga pembeli perlu membayar PPnBM sebesar 2 persen sisanya.

Tak hanya itu, pemerintah juga memberikan diskon PPnBM untuk otomotif dengan rentang harta antara Rp 200 juta - Rp 250 juta. Biasanya untuk tipe tersebut, diskon PPnBM yang dikenakan sebesar 15 persen. Diskon ini pun hanya berlaku di kuartal I-2022.

Lalu, besaran diskon PPN DTP properti alias diskon pembelian rumah mendapat diskon 50 persen untuk harga rumah sampai Rp 2 miliar. Pengurangan diskon serupa juga berlaku untuk harga rumah dari rentang Rp 2 miliar - Rp 5 miliar yang hanya mendapat diskon 25 persen.

"Makin normal tingkat intermediasi oleh sektor keuangan perbankan, maka pemulihan ekonomi akan makin terakselerasi," kata dia.

https://money.kompas.com/read/2022/02/02/121500126/realisasi-kpr-2021-tembus-rp-465-triliun-kredit-kendaraan-capai-rp-97-triliun

Terkini Lainnya

Investor Terus Bertambah, Bappebti Bareng Industri Kawal Ekosistem Aset Kripto

Investor Terus Bertambah, Bappebti Bareng Industri Kawal Ekosistem Aset Kripto

Whats New
Catat, Ini Rincian Batas Minimal Nilai UTBK untuk Daftar PKN STAN 2024

Catat, Ini Rincian Batas Minimal Nilai UTBK untuk Daftar PKN STAN 2024

Whats New
Pemerintah Temukan SPBE Kurang Isi Tabung Elpiji 3 Kg, Ini Tanggapan Pertamina

Pemerintah Temukan SPBE Kurang Isi Tabung Elpiji 3 Kg, Ini Tanggapan Pertamina

Whats New
Pemerintah Bayar Kompensasi Listrik ke PLN Rp 17,8 Triliun

Pemerintah Bayar Kompensasi Listrik ke PLN Rp 17,8 Triliun

Whats New
Lowongan Kerja Adaro Energy untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Lowongan Kerja Adaro Energy untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Work Smart
Allianz Utama Kumpulkan Premi Bruto Rp 803,52 Miliar Sepanjang 2023

Allianz Utama Kumpulkan Premi Bruto Rp 803,52 Miliar Sepanjang 2023

Whats New
Hampir 70 Persen Gen Z Memilih Jadi Pekerja Lepas, Apa Alasannya?

Hampir 70 Persen Gen Z Memilih Jadi Pekerja Lepas, Apa Alasannya?

Whats New
Tingkatkan Peluang Ekspor UKM, Enablr.ID Jadi Mitra Alibaba.com

Tingkatkan Peluang Ekspor UKM, Enablr.ID Jadi Mitra Alibaba.com

Whats New
Praktik Curang Kurangi Isi Elpiji 3 Kg Rugikan Masyarakat Rp 18,7 Miliar Per Tahun

Praktik Curang Kurangi Isi Elpiji 3 Kg Rugikan Masyarakat Rp 18,7 Miliar Per Tahun

Whats New
Pertagas Gelar Pelatihan untuk Dorong Peningkatan Ekonomi Masyarakat Penyangga IKN

Pertagas Gelar Pelatihan untuk Dorong Peningkatan Ekonomi Masyarakat Penyangga IKN

Whats New
PLN EPI dan Universitas Telkom Kembangkan Teknologi 'Blockchain'

PLN EPI dan Universitas Telkom Kembangkan Teknologi "Blockchain"

Whats New
Mendag Ungkap Temuan 11 Pangkalan Gas Kurangi Isi Elpiji 3 Kg di Jakarta hingga Cimahi

Mendag Ungkap Temuan 11 Pangkalan Gas Kurangi Isi Elpiji 3 Kg di Jakarta hingga Cimahi

Whats New
Dorong UMKM Naik Kelas, Kementerian BUMN Gelar Festival Jelajah Kuliner Nusantara

Dorong UMKM Naik Kelas, Kementerian BUMN Gelar Festival Jelajah Kuliner Nusantara

Whats New
Dorong Implementasi Energi Berkelanjutan, ITDC Nusantara Utilitas Gandeng Jasa Tirta Energi

Dorong Implementasi Energi Berkelanjutan, ITDC Nusantara Utilitas Gandeng Jasa Tirta Energi

Whats New
Harga Emas Terbaru 25 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 25 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke