Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal Grace Tahir, "The Real Crazy Rich" yang Sindir Indra Kenz

Adapun Indra Kenz merupakan tersangka dugaan kasus penipuan pada investasi binary option melalui aplikasi Binomo. Kasus ini mencuat setelah korban bernama Maru Nazara melalui YouTube mengaku tertipu hingga mengalami kerugian Rp 540 juta.

Dalam video tersebut, Grace memperagakan gaya Indra Kenz di dalam sebuah jet pribadi. Video itu juga menunjukkan aksi Grace menghambur-hamburkan uang seperti yang sempat dilakukan oleh Indra Kenz.

Lalu, siapa sebenarnya sosok Grace Tahir?

Grace merupakan anak kedua dari pasangan Dato Sri Tahir dan Rosy Riady. Adapun Rosy adalah anak dari Mochtar Riady, pendiri Lippo Group.

Grace lahir pada 6 Maret 1976. Dia memiliki tiga saudara, yakni Jane Tahir, Victoria Tahir, dan Jonathan Tahir.

Grace dikenal sebagai pengusaha berdarah Tionghoa dan Indonesia, sekaligus menjabat sebagai direktur Mayapada Hospital. Grace juga merupakan CEO Medico serta pendiri dokter.id.

Dia pun merangkap jabatan di perusahaan keluarganya, seperti Komisaris Utama Maha Properti Indonesia, sekaligus Direktur Philips Indonesia.

Grace memperoleh gelar master di Universitas California, Amerika Serikat.

Bedasarkan Forbes, ayah Grace, Dato Sri Tahir, sempat menduduki posisi ke-16 sebagai Indonesia's 50 Richest pada 2021. Di tahun yang sama, dia juga menduduki posisi ke–925 dalam deretan orang terkaya di dunia.

Saat ini, kekayaan Dato Sri Tahir mencapai 2,6 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 37,2 triliun (kurs Rp 14.332 per dollar AS).

Keluarga Tahir merupakan konglomerat di bidang perbankan, perawatan kesehatan, dan real estat. Bahkan, keluarga tersebut juga memiliki saham di Bank Mayapada dan Maha Properti Indonesia.

Selain itu, keluarga Grace memiliki properti di Singapura, termasuk melalui perusahaan properti terdaftar MYP. Dato pun menjadi salah satu pemegang lisensi yang menerbitkan Forbes Indonesia.

https://money.kompas.com/read/2022/03/15/073400826/mengenal-grace-tahir-the-real-crazy-rich-yang-sindir-indra-kenz

Terkini Lainnya

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke