Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Siap–siap, Gaji Ke-13 ASN Bakal Cair Juli Ini

Adapun tujuan pencairan gaji ke-13 2022 dilakukan agar membantu kebutuhan pendidikan putra/putri ASN, TNI, Polri hingga pensiunan. Apalagi, memasuki pada bulan depan bertepatan dengan tahun ajaran baru sekolah.

"Untuk gaji ke-13, pengaturan pemberian THR di dalam PP Nomor 16/2022 tersebut juga mengatur pemberian gaji ke-13 ini seperti yang selama ini dilakukan tujuannya untuk membantu seluruh aparatur, terutama saat menjelang tahun ajaran baru pada Juli," ujar Sri Mulyani belum lama ini.

Gaji ke-13 adalah gaji tambahan yang diberikan kepada ASN, TNI, Polri, ASN daerah, pensiunan, penerima pensiun, dan pejabat negara. Sementara itu, dana gaji ke-13 2022 beserta dengan THR akan ditempatkan di tiga pos berbeda, yakni di Kementerian/Lembaga (K/L), Dana Alokasi Umum (DAU), dan Bendahara Umum Negara (BUN).

"Anggaran THR dan gaji ke-13 sudah dialokasikan dalam anggaran kementerian/lembaga, Dana Alokasi Umum (DAU), dan Bendahara Umum Negara (BUN)," ujar Sri Mulyani dikutip dari Instagram resminya.

Secara terperinci, anggaran gaji ke-13 2022 dan juga THR yang ada di kementerian/lembaga mencapai Rp 10,3 triliun untuk ASN pusat, TNI/Polri. Lalu, dana DAU sekitar Rp 15 triliun untuk ASN daerah baik PNS dan PPPK.

Adapun komponen gaji ke-13 diberikan sebesar gaji/pensiun pokok dan tunjangan yang melekat pada gaji/pensiun pokok, serta 50 persen tunjangan kinerja per bulan bagi yang mendapatkan tunjangan kinerja.

Bagi instansi pemerintah daerah, paling banyak 50 persen tambahan penghasilan dengan memperhatikan kemampuan kapasitas fiskal daerah sesuai peraturan perundang-undangan.

https://money.kompas.com/read/2022/06/02/074500626/siapsiap-gaji-ke-13-asn-bakal-cair-juli-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke