Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

LPS Perkirakan Bunga Deposito Akan Sentuh 3,7 Persen di Akhir 2023

Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan, prediksi tersebut dengan asumsi likuiditas perbankan masih cukup seperti saat ini.

Menurut dia, likuditas merupakan salah satu faktor yang paling menentukan pergerakan suku bunga simpanan, termasuk deposito. Dengan demikian, apabila likuditas mencukupi maka bunga deposito akan melandai tapi jika likuditas mengetat maka bunga deposito akan terkerek naik.

Adapun pada Oktober 2022 likuditas perbankan masih dalam level yang memadai dengan rasio alat likuid terhadap non core deposit (AL/NCD) berada di level 130,17 persen dan rasio alat likuid terhadap dana pihak ketiga (AL/DPK) sebesar 29,46 persen.

"Saya enggak expect dia (suku bunga deposito) akan naik di atas 3,7 persen sampai akhir tahun depan, kalau likuiditas sistem perbankan seperti saat ini," ujarnya saat konferensi pers virtual, Rabu (7/12/2022).

Selain itu, pada November 2022 suku bunga pasar simpanan rupiah terpantau naik secara terbatas sebesar 37 bps jadi 2,84 persen dan suku bunga pasar simpanan valas terpantau naik sebesar 93 bps menjadi 1,37 persen.

Padahal Bank Indonesia (BI) telah empat kali menaikkan suku bunga acuan sebanyak 175 basis poin (bps) sejak Agustus lalu, kini menjadi berada di level 5,25 persen.

"Kalau kita lihat walaupun BI sudah naikkan suku bunga acuan cukup besar, bunga deposito rupiah naiknya juga masih landai. Ini utamanya karena supply uang di sistem masih cukup," ucapnya.

Oleh karena itu, ke depannya dia memprediksi akan ada kenaikan suku bunga deposito tapi tidak secepat dan seagresif kenaikan suku bunga acuan BI.

Justru, tambahnya, kenaikan suku bunga deposito akan sangat terpengaruh pada kenaikan suku bunga penjaminan LPS yang ke depannya akan dinaikkan secara bertahap saat likuiditas pasar semakin ketat.

"Tapi kalau saya lihat sih naiknya ngggak akan terlalu tajam, bahkan cenderung landai," kata Purbaya.

Selain itu, dia memprediksi kenaikan suku bunga simpanan valas akan cenderung lebih cepat mengalami kenaikan ketimbang simpanan rupiah. Pasalnya, suku bunga simpanan valas lebih terpengaruh pada kondisi di pasar global.

Berbeda dengan suku bunga simpanan rupiah yang pasokan likuiditasnya tergantung pasar dalam negeri sehingga akan lebih mudah dikenalikan oleh bank sentral.

https://money.kompas.com/read/2022/12/08/084000726/lps-perkirakan-bunga-deposito-akan-sentuh-37-persen-di-akhir-2023

Terkini Lainnya

Punya Aset Rp 224,66 Triliun, LPS Siap Jamin Klaim Simpanan Bank Tutup

Punya Aset Rp 224,66 Triliun, LPS Siap Jamin Klaim Simpanan Bank Tutup

Whats New
Tak Lagi Khawatir Lupa Bawa Uang Tunai Berbelanja di Kawasan Wisata Samosir

Tak Lagi Khawatir Lupa Bawa Uang Tunai Berbelanja di Kawasan Wisata Samosir

Whats New
Info Limit Tarik Tunai BCA Sesuai Jenis Kartu ATM Lengkap

Info Limit Tarik Tunai BCA Sesuai Jenis Kartu ATM Lengkap

Spend Smart
3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, Penting saat Lupa Bawa di ATM

3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, Penting saat Lupa Bawa di ATM

Earn Smart
[POPULER MONEY] Serikat Pekerja Tuntut Naik Upah, Menaker Balik Tuntut Kenaikan Kompetensi | Luhut Janji Microsoft Tak Akan Menyesal Investasi Rp 27,6 Triliun di Indonesia

[POPULER MONEY] Serikat Pekerja Tuntut Naik Upah, Menaker Balik Tuntut Kenaikan Kompetensi | Luhut Janji Microsoft Tak Akan Menyesal Investasi Rp 27,6 Triliun di Indonesia

Whats New
Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke