Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shopee Hadirkan Garansi Bebas Pengembalian, Berikut Manfaatnya bagi UMKM

KOMPAS.com – Sistem pengembalian barang atau retur menjadi hal yang lazim terjadi dalam transaksi jual-beli, baik offline maupun online.

Seiring perkembangan industri perdagangan online, khususnya via e-commerce, ketentuan pengembalian barang pun mengalami inovasi.

Platform e-commerce Shopee, misalnya, menyediakan sistem retur yang komprehensif untuk memberikan pengalaman positif, baik bagi penjual maupun pembeli. Sistem ini hadir lewat program Garansi Bebas Pengembalian.

Program tersebut memungkinkan pembeli untuk melakukan pengembalian barang dengan alasan berubah pikiran.

Kemudahan pengembalian barang lewat program tersebut pun menuai perbincangan di linimasa media sosial.

Akun @LovelyPXXXX di platform X (dahulu Twitter) adalah salah satunya. Melalui unggahannya, dia menanyakan, “Produk kalian ada label ‘bebas pengembalian’ ga?”

“Semoga kebijakan Shopee bebas pengembalian karena berubah pikiran itu ga disalahgunakan,” tulis akun @manikaXXXX di X.

Menanggapi isu tersebut, seorang wirausahawan dan sekaligus konten kreator Tommy Teja membedah syarat dan ketentuan yang berlaku di program Garansi Bebas Pengembalian secara detail.

Tommy sendiri merupakan konten kreator yang aktif membagikan info seputar bisnis dan marketing di media sosial.

Dalam unggahan video di akun TikTok @tommythings, Tommy menjelaskan bahwa program Garansi Bebas Pengembalian berlaku sejak 16 Februari 2024 untuk penjual Shopee pada seluruh kategori, kecuali kategori tertentu berdasarkan syarat dan ketentuan dari Shopee.

Pada video yang sudah ditonton puluhan ribu kali di TikTok itu, Tommy menggarisbawahi sejumlah syarat dan ketentuan yang wajib dipatuhi oleh pembeli.

Syarat pertama yang perlu diperhatikan adalah label produk tidak boleh dilepas atau dirusak. Sebab, label produk merupakan salah satu penanda bahwa barang masih dalam kondisi baru.

Pembeli, jelas Tommy, harus memastikan kondisi produk tidak dalam keadaan kotor atau berbau. Kondisi produk harus tetap sama seperti saat penjual mengirimkan pesanan tersebut ke pembeli.

Di sisi lain, penjual bisa menolak pengembalian barang yang diajukan oleh pembeli jika barang yang dikembalikan tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan yang telah ditentukan Shopee.

Adapun ongkos pengembalian barang dalam program ini ditanggung oleh Shopee.

“Emang sih, terlihatnya (program itu) cuma untuk meningkatkan pengalaman belanja pembeli. Tapi, sebenarnya, penjual juga bisa merasakan dampak positif karena pembeli jadi makin merasa aman dan nyaman di toko penjual,” ujar Tommy mengakhiri videonya.

Bagi penjual, khususnya pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), Garansi Bebas Pengembalian membantu menarik hati lebih banyak pembeli baru dan memicu potensi pembelian berulang.

Program itu melengkapi berbagai dukungan lain dari Shopee, seperti Gratis Biaya Ongkos Kirim Pengembalian Barang, Gratis Proteksi Barang Hilang Maupun Rusak, serta Perlindungan dari Penyalahgunaan Program.

https://money.kompas.com/read/2024/02/29/185300926/shopee-hadirkan-garansi-bebas-pengembalian-berikut-manfaatnya-bagi-umkm

Terkini Lainnya

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Whats New
Pasar Kripto 'Sideways', Simak Tips 'Trading' untuk Pemula

Pasar Kripto "Sideways", Simak Tips "Trading" untuk Pemula

Earn Smart
Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke