Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Saran Keuangan yang Wajib Diperhatikan Anda dan Pasangan

Kompas.com - 01/06/2019, 06:06 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menikah bukan hanya menyatukan Anda dan pasangan yang Anda cintai, namun juga menyatukan tujuan keuangan bersama. Dalam hal pengelolaan keuangan, pastilah ada saja ketidakcocokan antara Anda dan pasangan.

Dilansir dari The Balance, Sabtu (1/6/2019), berikut ini adalah 6 saran keuangan yang wajib diketahui oleh Anda dan pasangan.

1. Buat rekening terpisah dan satu rekening bersama

Haruskah Anda membuat rekening bank bersama atau memiliki rekening terpisah adalah keputusan terpenting yang harus Anda dan pasangan tentukan terkait keuangan. Memiliki uang sendiri yang dapat Anda tabung kapanpun dapat mengurangi perselisihan soal uang.

Perlu diingat bahwa memiliki rekening masing-masing tidak mengurangi aspek kesatuan dalam pernikahan. Pun langkah ini tidak berarti bahwa Anda dan pasangan saling tidak percaya.

Baca juga: Simak Tips Atur Uang Bersama Pasangan

2. Kenali cara membelanjakan uang

Langkah ini sama dengan menganggarkan pengeluaran. Merekam jejak belanja Anda bukan cara untuk saling menyalahkan siapa yang belanja apa.

Melacak pengeluaran pun bukan cara untuk mengandalkan pasangan untuk membelikan sesuatu untuk Anda, maupun sebaliknya. Ini adalah cara penting agar Anda dan pasangan dapat aman secara finansial.

3. Tetapkan prioritas keuangan bersama

Ketahuilah apa yang penting bagi Anda maupun pasangan. Mungkin salah satu dari Anda ingin mempunyai rumah atau mobil, sementara yang lainnya menganggap menabung untuk masa pensiun lebih penting.

Anda pun bisa meminta bantuan perencana keuangan untuk membantu Anda menetapkan prioritas keuangan, sambil tetap bisa membelanjakan uang untuk hal yang menyenangkan seperti liburan.

Baca juga: Survei: Wanita Cenderung Serahkan Keputusan Finansial pada Pasangan

4. Rutin mendiskusikan masalah keuangan

Komunikasi dengan pasangan soal keuangan bukan berarti lantaran uang dapat menyimbolkan hal yang berbeda bagi Anda maupun pasangan. Salah satu dari Anda mungkin memandang uang sebagai simbol keamanan, sementara yang lain memandang uang sebagai simbol kekuasaan.

Bila topik seperti utang, tagihan, tabungan, dan tujuan keuangan membuat Anda atau pasangan merasa tidak nyaman atau merasa diserang, mintalah bantuan perencana keuangan. Penting bagi Anda dan pasangan mengetahui posisi finansial dan memiliki tujuan keuangan bersama.

5. Sisihkan 10 persen penghasilan untuk ditabung

Pasangan yang hanya hidup dari gaji ke gaji pastilah merasa tak punya cukup uang untuk ditabung. Oleh karena itu, tetapkan 10 persen penghasilan untuk ditabung.

Setelah menabung cukup banyak sebagai dana darurat, maka alokasikan penghasilan untuk diinvestasikan pada dana pensiun. Semakin cepat Anda mulai menabung untuk masa pensiun, maka semakin mudah Anda akan memiliki gaya hidup pensiun yang Anda berdua idamkan.

Baca juga: Kuncil Mengelola Keuangan yang Sehat Bersama Pasangan

6. Tangani utang sebagai pasangan

Rencanakan bagaimana cara membayar utang saat ini. Jangan katakan bahwa utang pasangan bukan tanggung jawab Anda, sebab ini tidak akan memecahkan masalah sama sekali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Whats New
Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Whats New
Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Whats New
OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

Whats New
Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Whats New
Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Whats New
Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Whats New
Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Whats New
Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Whats New
Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Whats New
Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Whats New
Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Spend Smart
Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com