Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Bekerja dan Ingin Punya Rumah? Simak Promo KPR Ini

Kompas.com - 07/10/2019, 16:02 WIB
Murti Ali Lingga,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tingginya kebutuhan rumah (backlog) saat ini membuat perbankan harus berlomba memanfaatkan peluang ini lewat inovasi.

Salah satunya dengan menawarkan kepemilikan rumah pertama dengan mudah bagi kalangan muda yang baru bekerja.

Executive Vice President Divisi Bisnis Kredit Konsumer PT Bank Central Asia Tbk, Felicia M Simon mengungkapkan, kini first jobber bisa mendapatkan angsuran lebih murah untuk rumah pertama lewat program "Angsuran Terencana'.

Melalui layanan ini, angsuran pada tahun pertama bisa didapatkan dengan lebih murah atau rendah.

"Jadi Angsuran Terencana itu angsuran awal bisa lebih rendah dibandingkan KPR biasa. Kalau yang biasa itu kan setiap bulannya Rp 2,5 juta hingga Rp 3 juta, ini lebih rendah. Bukan karena suku bunganya, tapi kita memang sudah buat untuk tahun awal (pinjaman) mereka lebih rendah," kata Felicia dalam konferensi pers di Hong Kong Cafe, Jakarta, Senin (7/10/2019).

Baca juga: Aturan DP Rumah Makin Longgar, Industri Properti Kian Bergairah?

Felicia menerangkan, fasilitas layanan ini diberikan karena BCA ingin memudahkan para pekerja pemula memiliki hunian.

Namun, aturan lainnya berupa besaran uang muka, tenor, dan bunga KPR tiap bulannya sama dengan KPR biasa atau pada umumnya.

Jika konsumen memilih Angsuran Terencana ini, angsuran yang lebih rendah bisa didapatkan pada tahun pertama dan di tahun kedua akan disesuaikan dengan pendapatan pekerjaan pula yang dimaksud.

"Sejalan dengan first jobber yang kerja setelah sekian tahun kan pasti ada kenaikan, mungkin dia promosi atau naik jabatan. Yang penting awalnya lebih ringan," ungkapnya.

Dia melanjutkan, sisi lain pihaknya sudah menurunkan bunga KPR mereka sebesar 25 basis point (bps) pada Agustus 2019.

Keputusan ini diambil sebelum Bank Indonesia menurunkan suku bunganya pada Agustus, yakni sebesar 25 bps menjadi 5,5 persen.

Baca juga: Menko Darmin: Penurunan Uang Muka KPR akan Dongkrak Daya Beli Masyarakat

Guna menyambut animo masyarakat, BCA akan menyelenggarakan BCA Expo pada 26-27 Oktober 2019 di ICE BSD, Tangerang. Bunga KPR yang ditawarkan menarik, yakni sebesar 6,75 persen.

"Khusus untuk pembelian di developer Sinar Mas Land, mendapatkan bunga promosi 4,75 persen untuk bunga flat selama tiga tahun," pungkasnya.

Berdasarkan data Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), per 8 Maret 2019 misalnya, backlog di Indonesia mencapai 7,6 juta unit. Peluang inilah yang coba dimanfaatkan oleh manajemen BCA.

Selain KPR dengan layanan "Angsuran Terencana" masih banyak penawaran menarik yang diberikan BCA. Tak hanya dari sisi properti namun masih ada beberapa lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com