Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Daftar Merchant ShopeeFood dan Syarat-syaratnya

Kompas.com - 17/04/2021, 06:56 WIB
Akhdi Martin Pratama,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan e-commerce Shopee mulai merambah bisnis layanan pesan antar makanan. Layanan tersebut diberi nama ShopeeFood.

Layanan ini sudah dikenalkan di Indonesia sejak April 2020, dan juga sudah tersedia di Vietnam, setelah induk Shopee, Sea Group mengakuisisi perusahaan pesan-antar makanan di Hanoi, Vietnam, yakni Foody Corporation pada Agustus 2020.

Saat ini, layanan pesan antar makanan ShopeeFood masih berada dalam tahap pengembangan di area Jabodetabek.

Meski layanan tersebut baru beroperasi di wilayah Jabodetabek, pendaftaran mitra pengemudi ShopeeFood juga telah dibuka di beberapa kota besar di Indonesia seperti Bandung, Bali, Surabaya, Yogyakarta, hingga Makassar dan Manado

Baca juga: Ingin Jadi Mitra Pengemudi ShopeeFood? Simak Cara dan Syarat Berikut

Dengan adanya layanan ini, Anda berkesempatan menjadi salah satu penjual makanannya.

Lantas, bagaimana cara jika ingin daftar menjadi merchant ShopeeFood?

Berikut alur pendaftaran merchant ShopeeFood:

1. Isi data pada formulir pendaftaran secara benar

2. Tim ShopeeFood akan menghubungi merchant melalui telepon atau email yang didaftarkan.

3. Siapkan dokumen-dokumen sebagai berikut:

A. Untuk usaha perorangan yang dipersiapkan adalah:

- KTP / KITAS

- SPPKP (Surat Pengukuhan Pengusaha Kena Pajak)

- NPWPD (Nomor Pokok Wajib Pajak Daerah)

- Foto buku tabungan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com