Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gudang Garam Tebar DIviden Rp 2.600 Per Saham, Simak Jadwal Pembagiannya

Kompas.com - 13/07/2021, 11:34 WIB
Ade Miranti Karunia,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

Pada kuartal I-2020, laba kotor perusahaan tercatat sebesar Rp 4,94 triliun.

Baca juga: PT Merck Bagikan Dividen Rp 122 Per Saham

Selain itu, Gudang Garam membukukan pendapatan lainnya dengan raihan sebesar Rp 120,53 miliar dari tahun lalu sebesar Rp 77,43 miliar.

Beban usaha dan beban lainnya juga tercatat naik, masing-masing sebesar Rp 1,79 triliun dan Rp 1,04 miliar.

Dengan begitu laba usaha GGRM di kuartal I-2021 tercatat sebesar Rp 2,25 triliun atau turun 32,63 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, sebesar Rp 3,34 triliun.

Penurunan laba bersih GGRM tertahan dengan penurunan beban bunga yang mana berhasil diturunkan menjadi Rp 29,36 miliar dari tahun sebelumnya sebesar Rp 167,84 miliar.

Kemudian, beban pajak penghasilan juga berhasil turun menjadi Rp 482,83 miliar dari sebelumnya sebesar Rp 726,66 miliar.

Baca juga: Erick Thohir Targetkan BUMN Setor Dividen Rp 35 Triliun Tahun Ini

Alhasil, laba bersih GGRM di kuartal pertama tahun ini hanya Rp 1,74 triliun. Realisasi tersebut turun 28,68 persen dibandingkan kuartal I-2020 sebesar Rp 2,44 triliun.

Hingga Maret 2021, GGRM mencatat total aset sebesar Rp 79,82 triliun, naik 2,08 persen dari Desember 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com