Bulan lalu, dia membelikan baju kepada 70 karyawan yang bekerja bersamanya. Upaya ini sebagai bukti bahwa sosok Arief Muhammad ini sangat peduli terhadap karyawannya.
Selain itu, ada Gilang Widya Pramana. Sosok yang memiliki banyak usaha ini sangat mengetahui bagaimana memperlakukan karyawannya dengan layak.
Awal tahun 2021, tepatnya di bulan Februari, Gilang memberikan hadiah berupa mobil kepada anggotanya agar mereka lebih semangat dalam bekerja. Gilang mengetahui bahwa anggota perlu diperlakukan dengan baik dan empatik
Sosok selanjutnya adalah wanita yang dijuluki crazy rich Bali, Kadek Maharani Kemala Dewi. Wanita berusia 32 tahun itu telah memiliki banyak usaha yang cukup sukses, salah satunya adalah MS Glow yang didirikan olehnya dan istri Gilang Widya, Shandy Purnamasari.
Salah satu sifat kepemimpinan yang perlu diteladani adalah kegigihan dan kerja kerasnya serta dibarengi motivasi yang kuat untuk membahagiakan sekitar.
Jika bicara soal karyawan, Maharani juga memperhatikan kesejahteraan mereka. Bahkan, dia bersama sang suami pernah menghadiahkan mobil pada karyawan perusahaannya, Urban Company.
Selain itu, dia bahkan menganggap karyawannya itu sudah masuk ke lingkungan pertemanannya.
Dari sedikit cerita tentang mereka berempat, banyak hal yang bisa dipetik dari bagaimana seorang crazy rich memimpin. Mereka menjadi pemimpin yang empati dan mau berbagi dengan karyawannya, tidak peduli dengan latar belakangnya.
Mereka juga sangat perhatian kepada well-being karyawannya. Yang terpenting bagi crazy rich millennial adalah anggotanya giat bekerja, tetap produktif, dan mampu mengelola waktu dengan efektif. Tiga hal ini yang menjadi pilar penting bagi kepemimpinan crazy rich.
Para crazy rich millennial ini menunjukkan bahwa milenial bukanlah generasi yang mudah menyerah. Mereka justru adalah generasi pekerja keras, generasi pemimpin yang mengetahui bagaimana memanusiakan manusia dan memotivasi mereka melalui sikapnya.
Raffi Ahmad misalnya, tidak hanya memperhatikan well-being anggotanya, tetapi juga dia menunjukkannya melalui sikapnya yang pekerja keras. Begitu juga Gilang Widya dan Arief Muhammad serta Kadek Maharani Kemala Dewi.
Oleh karena itu, milenial punya kecenderungan menjadi pemimpin yang arif, bijak, dermawan dan empatik.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.