Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Melayani COD bagi UKM supaya Aman dan Tidak Ribet

Kompas.com - 02/09/2021, 12:21 WIB
Elsa Catriana,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

Cari lokasi yang berada di tengah-tengah agar salah satu tidak kejauhan.

"Pilih tempat yang ramai untuk mengantisipasi kemungkinan terjadi bahaya. Kalau memungkinkan, jangan pergi sendiri dan jangan pergi malam hari. Selalu waspada karena kita tidak akan pernah tahu siapa orang yang akan ditemui," jelas Andi.

Kemudian, tips yang keempat adalah gunakan ekspedisi.

Baca juga: Simak Cara Mengembalikan Barang COD yang Tak Sesuai Pesanan

Andi mengakui, terkadang untuk melakukan COD, terkendala pada jarak antara penjual atau pembeli. Oleh sebab itu, pelaku UKM harus memilih layanan yang menggunakan beragam ekspedisi yang melayani COD.

Sementara tips yang kelima adalah cepat melakukan konfirmasi.

Konfirmasi harus dilakukan dengan cepat ke pembeli jika menerima pesanan di marketplace.

Tak ayal, respons yang lama akan membuat calon pembeli mudah berpaling. Akhirnya, mereka akan memilih COD ke penjual lain.

Selain itu, rajin mengingatkan kepada pembeli untuk merekam video saat unboxing.

Baca juga: Aturan COD: Pembeli Wajib Bayar ke Kurir Sebelum Buka Paket

Hal ini bisa sangat membantu penjual mengalami kendala barang hilang pada saat Return atau pengembalian dari pelanggan.

"Atau Anda juga harus melakukan konfirmasi secepatnya dengan melengkapi dokumen terkait kendala yang terjadi kepada pihak ekspedisi, agar segera dilakukan proses penyelidikan," ujar Andi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com