Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sama-sama Naik, Lebih Murah Mana Harga BBM Pertamina dengan Shell?

Kompas.com - 03/03/2022, 16:09 WIB
Rully R. Ramli,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Harga minyak mentah dunia terus merangkak naik, seiring dengan semakin panasnya konflik antara Rusia dan Ukraina. Harga minyak mentah dunia bahkan telah menyentuh level 110 dollar AS per barrel.

Kondisi tersebut memaksa badan usaha penyalur bahan bakar minyak (BBM) melakukan penyesuaian harga produknya. Di Indonesia sendiri, dua badan usaha penyalur BBM, Pertamina dan Shell telah resmi menyesuaikan sejumlah jenis BBM-nya.

Setelah menyesuaikan harga BBM pada 12 Februari lalu, Shell Indonesia kembali menaikan harga BBM pada 1 Maret 2022. Kenaikan terjadi di berbagai jenis BBM Shell, dengan kisaran kenaikan Rp 480 - Rp 1.240 per liter dibandingkan posisi 1 Februari 2022.

Baca juga: Berlaku Mulai Hari Ini, Cek Penyesuaian Harga BBM Pertamina Terbaru

Menyusul Shell, Pertamina juga telah resmi menaikan harga sejumlah BBM-nya terhitung hari ini, Kamis (3/3/2022). Kenaikan harga terjadi pada BBM jenis Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Sementara itu harga BBM subsidi, Pertalite, harganya tidak berubah. Begitu pun dengan harga BBM jenis Pertamax, tetap mengacu ketentuan sebelumnya.

Penetapan harga BBM Pertamina 2022 mengacu pada Keputusan Menteri ESDM Nomor 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Adapun kenaikan harga BBM non-subsidi beragam di masing-masing wilayah atau provinsi yakni berkisar Rp 500-Rp 1.100 per liter. Seperti pada wilayah DKI Jakarta, untuk Pertamax Turbo (RON 98) naik dari Rp 13.500 per liter menjadi Rp 14.500 per liter.

Lalu pada Dexlite dengan Cetane Number (CN 51) naik dari Rp 12.150 per liter menjadi Rp 12.950 per liter, serta Pertamina Dex (CN 53) naik dari Rp 13.200 per liter menjadi Rp 13.700 per liter.

Baca juga: Harga BBM Shell Naik per 1 Maret 2022, Bagaimana dengan BBM Pertamina?

Perbandingan harga BBM Pertamina dan Shell

Berikut rincian harga terbaru BBM Pertamina dan Shell di wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat, dan Jawa Tengah:

Pertamina

- Pertalite (RON 90) Rp 7.650 per liter

- Pertamax (RON 92) Rp 9.000 per liter

- Pertamax Turbo (RON 98) Rp 14.500 per liter

- Dexlite (CN 51) Rp 12.950 per liter

- Pertamina Dex (CN 53) Rp 13.700 per liter

Shell

- Shell Super (RON 92) Rp 12.990 per liter

- Shell V-Power (RON 95) Rp 14.500 per liter

- Shell V-Power Diesel (CN 51) Rp 13.750 per liter

- Shell V-power Nitro+ (RON 98) Rp 14.990 per liter

Baca juga: Mulai 3 Maret 2022, Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Naik, Pertamax dan Pertalite Tetap

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Kamis 2 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Kamis 2 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Kamis 2 Mei 2024, Harga Jagung Tk Peternak Naik

Harga Bahan Pokok Kamis 2 Mei 2024, Harga Jagung Tk Peternak Naik

Whats New
CIMB Niaga Cetak Laba Sebelum Pajak Rp 2,2 Triliun pada Kuartal I-2024

CIMB Niaga Cetak Laba Sebelum Pajak Rp 2,2 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Rincian Tarif Listrik per kWh Berlaku Mei 2024

Rincian Tarif Listrik per kWh Berlaku Mei 2024

Whats New
Inflasi AS Sulit Dijinakkan, The Fed Pertahankan Suku Bunga

Inflasi AS Sulit Dijinakkan, The Fed Pertahankan Suku Bunga

Whats New
The Fed Tahan Suku Bunga, Mayoritas Saham di Wall Street Melemah

The Fed Tahan Suku Bunga, Mayoritas Saham di Wall Street Melemah

Whats New
IHSG Diperkirakan Melemah Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Diperkirakan Melemah Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
5 Cara Tarik Tunai DANA di Alfamart, IndoMaret, dan ATM

5 Cara Tarik Tunai DANA di Alfamart, IndoMaret, dan ATM

Spend Smart
Hari Buruh dan Refleksi Ketimpangan Gender

Hari Buruh dan Refleksi Ketimpangan Gender

Whats New
Punya Aset Rp 224,66 Triliun, LPS Siap Jamin Klaim Simpanan Bank Tutup

Punya Aset Rp 224,66 Triliun, LPS Siap Jamin Klaim Simpanan Bank Tutup

Whats New
Tak Lagi Khawatir Lupa Bawa Uang Tunai Berbelanja di Kawasan Wisata Samosir

Tak Lagi Khawatir Lupa Bawa Uang Tunai Berbelanja di Kawasan Wisata Samosir

Whats New
Info Limit Tarik Tunai BCA Sesuai Jenis Kartu ATM Lengkap

Info Limit Tarik Tunai BCA Sesuai Jenis Kartu ATM Lengkap

Spend Smart
3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, Penting Saat Lupa Bawa di ATM

3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, Penting Saat Lupa Bawa di ATM

Earn Smart
[POPULER MONEY] Serikat Pekerja Tuntut Naik Upah, Menaker Balik Tuntut Kenaikan Kompetensi | Luhut Janji Microsoft Tak Akan Menyesal Investasi Rp 27,6 Triliun di Indonesia

[POPULER MONEY] Serikat Pekerja Tuntut Naik Upah, Menaker Balik Tuntut Kenaikan Kompetensi | Luhut Janji Microsoft Tak Akan Menyesal Investasi Rp 27,6 Triliun di Indonesia

Whats New
Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com