JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar baik bagi Anda yang berminat bekerja di PT Kereta Api Indonesia (Persero). Sebab BUMN tersebut sedang membuka lowongan kerja. Artikel ini akan mengulas informasi lowongan kerja PT KAI.
Lowongan kerja PT KAI khusus laki-laki untuk lulusan SLTA, D3, D4, dan S1. Nantinya pelamar yang terpilih akan mengisi formasi operasional dan pemeliharaan sarana dan prasarana.
PT KAI memastikan rekrutmen ini tidak dipungut biaya apapun dan tidak bekerja sama dengan agen travel atau transportasi apa pun.
Nantinya, pelamar akan melalui 5 jenis seleksi selama proses lamaran kerja, yaitu tahap 1 seleksi administrasi, tahap 2 seleksi kesehatan awal, tahap 3 seleksi psikologi, tahap 4 seleksi wawancara, dan tahap 5 seleksi kesehatan akhir.
Baca juga: PT Freeport Indonesia Buka 20 Lowongan Kerja, Begini Cara Daftarnya
PT KAI akan mengumumkan hasil seleksi Tahap I pada 12 Agustus 2022 melalui website recruitment.kai.id.
Lowongan kerja ini untuk penempatan di wilayah Sumatera bagian selatan. Dalam laman resminya, PT KAI mencari pekerja dengan kriteria dan persyaratan tertentu.
Jika Anda berminat untuk mengikuti rekrutmen eksternal PT KAI ini maka simak kriteria, persyaratan, dan prosedur lamaran kerja berikut ini.
Baca juga: Ada 20.000 Lowongan Kerja di Jakarta Job Fair 2022, Ini Cara Daftarnya
1. Kriteria pelamar
Dilansir dari laman resmi PT KAI, berikut kriteria pelamar yang diinginkan perusahaan:
Baca juga: MRT Jakarta Buka Lowongan Kerja, Ini Posisi yang Dicari
2. Persyaratan umum
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.