Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Syarat dan Cara Daftar Lazada PayLater dengan Mudah

Kompas.com - Diperbarui 02/02/2023, 20:27 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com – Bagi Anda yang sering berbelanja online di marketplace, tentu sudah tidak asing dengan istilah PayLater. Salah satunya fasilitas cicilan yang sering digunakan adalah Lazada Paylater. Bagaimana cara daftar Lazada Paylater (cara mengaktifkan Lazada Paylater)?

Cara daftar Lazada PayLater bisa dilakukan dengan mudah apabila Anda menjadi pengguna terpilih. Dengan kata lain, tidak semua pengguna dapat mengakses layanan Lazada Paylater sebab ditinjau berdasarkan transaksi-transaksi belanja lewat aplikasi Lazada.

PayLater sendiri merupakan layanan untuk menunda pembayaran atau berutang yang wajib dilunasi di kemudian hari. Artinya, pengguna tidak perlu khawatir jika uangnya tidak cukup ketika ingin membeli produk.

Baca juga: Biaya dan Cara Mengurus Surat Keterangan Bebas Narkoba

Sedangkan Lazada PayLater adalah pinjaman atau cicilan yang bisa dilunasi dalam jangka waktu tertentu tanpa kartu kredit.

Seperti Paylater pada umumnya, Lazada Paylater juga memberikan beberapa syarat bagi para penggunanya untuk menikmati fasilitas ini. Adapun syarat daftar Lazada Paylater adalah sebagai berikut:

  • Foto KTP sesuai identitas di Lazada.
  • Foto selfie.
  • Foto selfie bersama KTP.
  • Pengguna terpilih yang sudah melakukan transaksi di Lazada.

Baca juga: ANJ Raih Penghargaan Anugerah Inovasi Indonesia

Cara daftar Lazada PayLater

Berikut langkah-langkah atau cara daftar Lazada Paylater (cara mengaktifkan Lazada Paylater) sebagaimana dikutip dari laman resmi Lazada:

  • Login ke akun Lazada dan klik “Aktifkan”
  • Klik tombol biru “Aktifkan Paylater Sekarang”
  • Masukkan nomor HP yang terdaftar di akun Lazada
  • Masukkan kode OTP/PIN yang terkirim ke SMS dalam waktu 1 menit
  • Masukkan foto KTP dengan jelas, dan isi data lengkap pada aplikasi
  • Lalu, klik “Berikutnya”
  • Selfie dengan KTP dan pastikan Anda berkedip saat selfie agar tidak dianggap robot oleh sistem.
  • Klik “Berikutnya”
  • Pastikan pengisian alamat email sesuai dan klik “Berikutnya.
  • Isi data-data yang diminta seperti rincian kontak email, alamat tinggal, informasi perusahaan tempat Anda bekerja, lama bekerja, status pekerjaan, pendapatan bulanan, pendapatan terakhir, lalu klik “Berikutnya”
  • Lanjut dengan mengisi data kontak darurat lengkap. Seperti nama Ibu Kandung, dan status perkawinan. Lalu klik “Ajukan Sekarang”
  • Tunggu proses pengajuan Lazada Paylater selesai.
  • Tunggu verifikasi dalam 24 jam.
  • Anda akan mendapat notifikasi melalui SMS atau aplikasi Lazada.

Jika verifikasi disetujui, layanan Lazada PayLater akan bisa Anda gunakan dengan mendapatkan limit kredit hingga Rp 5 juta.

Baca juga: Ingin Jadi Wirausaha Muda Sukses? Simak 5 Kiat Berikut Sebelum Memulai Bisnis

Sementara jika pengajuan Anda ditolak, kemungkinan data yang Anda berikan tidak valid dan tidak lengkap. Kemungkinan lain adalah Anda tidak memenuhi syarat dan ketentuan untuk mengajukan kredit Lazada Paylater.

Cara daftar Lazada Paylater dan cara membayar tagihannya dengan mudahTangkapan layar laman Lazada Cara daftar Lazada Paylater dan cara membayar tagihannya dengan mudah

Cara bayar Lazada Paylater

Adapun cara bayar tagihan Lazada Paylater adalah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Lazada
  • Masuk ke halaman Lazada Credit lalu klik “Lazada Paylater”
  • Klik menu “Bayar Sekarang” atau “Bayar Uang Muka”
  • Konfirmasikan jumlah pembayaran Anda, kemudian klik tombol “Lanjutkan”
  • Masuk ke halaman Check Out dan pastikan Anda sudah mengkonfirmasikan informasi yang ditampilkan.
  • Setelah itu klik “Tombol Bayar Sekarang”.
  • Selanjutnya silahkan pilih metode pembayaran yang akan Anda gunakan di halaman pembayaran
  • Klik tombol “Bayar” untuk menyelesaikan pembayaran tagihan Lazada Paylater.
  • Anda dapat melihat catatan pembayaran sesuai dengan tagihan

Baca juga: Sri Mulyani: Pertamax yang Dikonsumsi Mobil Bagus Disubsidi Rp 4.800 Per Liter

Nah, itulah informasi seputar cara daftar Lazada Paylater (cara mengaktifkan Lazada Paylater) hingga cara bayar Lazada Paylater dengan mudah. Selamat mencoba!

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

KPK Kritik Pemanggilan PNS Milenial Pembocor Borok Bea Cukai

KPK Kritik Pemanggilan PNS Milenial Pembocor Borok Bea Cukai

Whats New
Daftar Angkutan Barang yang Boleh Melintas Selama Mudik Lebaran 2023

Daftar Angkutan Barang yang Boleh Melintas Selama Mudik Lebaran 2023

Whats New
Istri Kepala BPN Jaktim yang Pamer Kekayaan: Di Medsos Nggak Benar

Istri Kepala BPN Jaktim yang Pamer Kekayaan: Di Medsos Nggak Benar

Whats New
Pemerintah: Ketersediaan Pangan Cukup sampai Hari Ini, Harga Masih Terkendali

Pemerintah: Ketersediaan Pangan Cukup sampai Hari Ini, Harga Masih Terkendali

Whats New
Garuda Pastikan Harga Tiket Pesawat Tak Naik saat Libur Lebaran 2023

Garuda Pastikan Harga Tiket Pesawat Tak Naik saat Libur Lebaran 2023

Whats New
Marak Pungli Bea Cukai ke Pengusaha Jepang Bikin Soeharto Naik Pitam

Marak Pungli Bea Cukai ke Pengusaha Jepang Bikin Soeharto Naik Pitam

Whats New
Jaga Stok Jelang Lebaran, Pemerintah Bakal Impor 215.000 Ton Gula

Jaga Stok Jelang Lebaran, Pemerintah Bakal Impor 215.000 Ton Gula

Rilis
Sudah Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 50

Sudah Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 50

Whats New
Kemenhub Temukan Tiket Pesawat Dijual Kemahalan, Maskapai Dikenai Sanksi

Kemenhub Temukan Tiket Pesawat Dijual Kemahalan, Maskapai Dikenai Sanksi

Whats New
Intip Gaji Benaia, Pemuda Kendari yang Lulus Jadi Tentara AS

Intip Gaji Benaia, Pemuda Kendari yang Lulus Jadi Tentara AS

Work Smart
Tips Mengelola Keuangan Selama Ramadhan untuk Keluarga dengan Anggaran Terbatas

Tips Mengelola Keuangan Selama Ramadhan untuk Keluarga dengan Anggaran Terbatas

Earn Smart
Pemerintah Bakal Bangun Kereta Api di IKN, Simak Bocorannya

Pemerintah Bakal Bangun Kereta Api di IKN, Simak Bocorannya

Whats New
Pemerintah Prediksi Tol Cipali Paling Rawan Macet Saat Mudik Lebaran 2023

Pemerintah Prediksi Tol Cipali Paling Rawan Macet Saat Mudik Lebaran 2023

Whats New
Bandara VIP di IKN Mulai Dibangun Mei atau Juni 2023

Bandara VIP di IKN Mulai Dibangun Mei atau Juni 2023

Whats New
KAI Services Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA, Simak Persyaratannya

KAI Services Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA, Simak Persyaratannya

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+