Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tol Laut Patimban Angkut 800 Ton Beras Bulog Asal Jabar ke Aceh

Kompas.com - 13/11/2022, 16:33 WIB
Muhammad Choirul Anwar

Penulis


KOMPAS.com – Sebanyak 800 ton beras asal Jawa Barat (Jabar) didistribusikan menuju Provinsi Aceh melalui Tol Laut dari Pelabuhan Patimban, Subang, Jabar.

Beras tersebut diangkut menggunakan 40 kontainer dengan kapal Kendhaga Nusantara 14 yang dioperasikan oleh PT Citrabaru Adinusantara pada Minggu (13/11/2022) pagi.

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Capt Hendri Ginting menjelaskan, pengiriman beras ini merupakan pelayaran kedua Tol Laut T-1 di Pelabuhan Patimban yang dilayani oleh kapal Kendhaga Nusantara 14.

Baca juga: Pemerataan Stok Beras Dipercepat lewat Tol Laut

"Ini merupakan bentuk kerja sama dan sinergi Kementerian Perhubungan bersama dengan Kementerian Perdagangan dan Badan Pangan Nasional serta Perum Bulog untuk mewujudkan pemerataan pangan," ujarnya dalam keterangan resmi, Minggu (13/11/2022).

Hendri mengungkapkan, beras yang dikirim kali ini berasal dari Gudang Bulog Cabang Indramayu dan Gudang Bulog Cabang Cirebon.

Kegiatan pengiriman beras melalui Tol Laut di Pelabuhan Patimban juga sebagai bukti bahwa keberadaan Pelabuhan Patimban dapat memberikan kemudahan bagi distribusi bahan pangan dari Jabar, yang merupakan salah satu provinsi penghasil beras nasional.

Baca juga: Jaga Harga Beras Stabil, Menhub Pastikan Kelancaran Distribusi Lewat Tol Laut

"Keberadaan Tol Laut di Patimban ini semakin memudahkan pemerataan distribusi beras dari wilayah Jawa Barat ke daerah Provinsi Aceh," ujar Capt Hendri.

Adapun trayek T-1 ini memiliki rute pelayanan Tanjung Priok – Patimban – Lhoksumawe – Malahayati – Patimban – Tanjung Priok.

Baca juga: Minyakita Kembali Dikirim ke Maluku via Tol Laut, Kemenhub: Harga Jualnya Harus Lebih Murah

 

"800 ton beras yang dikirim ini tujuan pengirimannya ke Meulaboh sebanyak 400 ton, Sigli 300 ton dan Blangpidie 100 ton," jelasnya.

Sebelumnya, sebanyak 10 kontainer berisi 200 ton beras dari Jabar juga telah didistribusikan melalui Tol Laut ke Malahayati dan Lhoksumawe, Provinsi Aceh.

Beras tersebut dikirim menggunakan kapal Kendhaga Nusantara 14 dari Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, Selasa (18/10/2022) lalu.

Baca juga: Kapal Tol Laut KM Logistik Perdana Berlayar di Pelabuhan Patimban

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Whats New
Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Whats New
Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Whats New
BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Whats New
Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Whats New
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Whats New
Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com