Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BSI Tunjuk Mantan Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad Sebagai Komut

Kompas.com - 22/05/2023, 18:17 WIB
Kiki Safitri,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dengan kode emiten BRIS menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Senin (22/5/2023). Dalam RUPS tersebut menyetujui pengangkatan mantan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan periode Muliaman Hadad sebagai komisaris utama.

“Muliaman Hadad diangkat sebagai Komisaris Utama/Independen, Adiwarman Azwar Karim sebagai Wakil Komisaris Utama/Independen dan Abu Rokhmad sebagai Komisaris,” kata Direktur Utama BSI Hery Gunardi dalam konferensi pers pemaparan hasil RUPS, secara virtual, Senin (22/5/2023).

Sebelumnya, Muliaman Hadad juga merupakan mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia periode 2011-2012 dan periode 2006-2011.

Baca juga: Menilik Langkah Perlindungan Konsumen BSI, OJK sampai Bareskrim Ambil Bagian

RUPST juga menetapkan pengurus baru perseroan, dengan memberhentikan dengan hormat Achmad Syafii sebagai Direktur Information Technology dan Tiwul Widyastuti sebagai Direktur Risk Management, kemudian mengangkat dan menetapkan Saladin D. Effendi sebagai Direktur Information Technology dan Grandhis Helmi H. sebagai Direktur Risk Management.

Sebelumnya, Saladin D. Effendi menjabat sebagai Chief Information and Security Officer di PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. Sementara itu, Grandhis Helmi H sebelumnya menjabat sebagai Group Head Commercial Risk 1 di PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.

Baca juga: Cara Mudah Cetak Rekening Koran BSI secara Online

Adapun susunan komisaris perseroan menjadi:

• Komisaris Utama/Independen: Muliaman D. Hadad

• Wakil Komisaris Utama/Independen: Adiwarman Azwar Karim

• Komisaris Independen: Komaruddin Hidayat

• Komisaris Independen: Mohamad Nasir

• Komisaris Independen: M. Arief Rosyid Hasan

• Komisaris: Masduki Baidlowi

• Komisaris: Imam Budi Sarjito

• Komisaris: Sutanto

• Komisaris: Suyanto

• Komisaris: Abu Rokhmad

Baca juga: Salah Kaprah Penghentian Sementara BSI sebagai Bank Operasional Penyaluran APBN

 


Adapun susunan direksi perseroan menjadi sebagai berikut:

• Direktur Utama: Hery Gunardi

• Wakil Direktur Utama: Bob Tyasika Ananta

• Direktur Wholesale Transaction Banking: Zaidan Novari

• Direktur Retail Banking: Ngatari

• Direktur Sales & Distribution: Anton Sukarna

• Direktur Information Technology: Saladin D. Effendi

• Direktur Risk Management: Grandhis Helmi H

• Direktur Compliance & Human Capital: Tribuana Tunggadewi

• Direktur Finance & Strategy: Ade Cahyo Nugroho

• Direktur Treasury & International Banking: Moh. Adib

Baca juga: Bertemu Kepala BSSN, Dirut BSI Koordinasi Tangani Serangan Siber

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com