Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak 6 Lelang Rumah Murah di Bogor, Nilai Limit Mulai Rp 108 Juta

Kompas.com - 12/06/2023, 10:41 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktorat Jenderal Kekayaan Negara memfasilitasi lelang rumah yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat. Bagi Anda yang sedang mencari rumah di wilayah ini dapat menyimak daftar berikut.

Lelang rumah murah di Bogor ini dapat diakses di laman lelang.go.id milik pemerintah.

Lelang rumah murah di Bogor ini dilakukan oleh perbankan dan perusahaan pembiayaan, di mana lelang yang dilakukan biasanya merupakan lelang eksekusi hak tanggungan.

Peserta lelang rumah wajib menyetorkan uang jaminan ke nomor virtual account yang didapatkan setelah mendaftar di lelang.go.id paling lambat sehari sebelum lelang dimulai.

Baca juga: Daftar Lelang Rumah Murah di Tangerang Juni 2023, Harga Mulai Rp 95 Juta

Apabila peserta tidak memenangkan lelang rumah, uang jaminan tersebut akan dikembalikan ke peserta.

Khusus daerah Bogor, pada bulan Juni 2023 ada sejumlah rumah yang dilelang mulai dari nilai limit Rp 108,33 juta hingga Rp 97,43 miliar. Kompas.com akan menyortirnya untuk nilai limit Rp 250 jutaan.

Berikut daftar lelang rumah murah di Bogor, Jawa Barat melalui laman lelang.go.id:

1. Lelang rumah di Bogor Utara

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk akan melelang sebidang tanah dengan luas total 40 meter persegi beserta bangunannya. Penyelenggara lelang yakni Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bogor.

Lokasi rumah berada di Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat.

Nilai limit lelang rumah Rp 108,33 juta. Sementara uang jaminan Rp 21,66 juta disetor paling lambat 20 Juni 2023. Lelang dilakukan pada 21 Juni 2023 pukul 11:45 WIB.

Untuk informasi lengkap dan foto rumah yang dilelang bisa klik di sini.

2. Lelang rumah di Jonggol

PT Bank Central Asia Tbk atau BCA akan melelang sebidang tanah dengan luas total 90 meter persegi beserta bangunannya. Penyelenggara lelang yakni KPKNL Bogor.

Lokasi rumah berada di Desa Singajaya, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Nilai limit lelang rumah Rp 118,47 juta. Sementara uang jaminan Rp 30 juta disetor paling lambat 12 Juni 2023. Lelang dilakukan pada 13 Juni 2023 pukul 10:45 WIB.

Untuk informasi lengkap dan foto rumah yang dilelang bisa klik di sini.

3. Lelang rumah di Sukaraja

BCA akan melelang sebidang tanah dengan luas total 72 meter persegi beserta bangunannya. Penyelenggara lelang yakni KPKNL Bogor.

Lokasi rumah berada di Desa Cilebut Barat, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Nilai limit lelang rumah Rp 174 juta. Sementara uang jaminan Rp 44 juta disetor paling lambat 12 Juni 2023. Lelang dilakukan pada 13 Juni 2023 pukul 10:15 WIB.

Untuk informasi lengkap dan foto rumah yang dilelang bisa klik di sini.

4. Lelang rumah di Gunung Sindur

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk akan melelang sebidang tanah dengan luas total 185 meter persegi beserta bangunannya. Penyelenggara lelang yakni KPKNL Bogor.

Lokasi rumah berada di Kelurahan Gunung Sindur, Kecamatan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Nilai limit lelang rumah Rp 40,4 juta. Sementara uang jaminan Rp 202 juta disetor paling lambat 19 Juni 2023. Lelang dilakukan pada 20 Juni 2023 pukul 10:00 WIB.

Untuk informasi lengkap dan foto rumah yang dilelang bisa klik di sini.

5. Lelang rumah di Ciomas

PT Bank Syariah Indonesia Tbk akan melelang sebidang tanah dengan luas total 66 meter persegi beserta bangunannya. Penyelenggara lelang yakni KPKNL Bogor.

Lokasi rumah berada di Desa Padasuka, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Nilai limit lelang rumah Rp 218 juta. Sementara uang jaminan Rp 45 juta disetor paling lambat 12 Juni 2023. Lelang dilakukan pada 13 Juni 2023 pukul 10:00 WIB.

Untuk informasi lengkap dan foto rumah yang dilelang bisa klik di sini.

Baca juga: 47 Tower Rusun untuk ASN di IKN Dalam Proses Lelang, Ditargetkan Mulai Pembangunan Juli 2023

6. Lelang rumah di Cileungsi

BCA akan melelang sebidang tanah dengan luas total 72 meter persegi beserta bangunannya. Penyelenggara lelang yakni KPKNL Bogor.

Lokasi rumah berada di Desa Cipenjo, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Nilai limit lelang rumah Rp 234,24 juta. Sementara uang jaminan Rp 60 juta disetor paling lambat 12 Juni 2023. Lelang dilakukan pada 13 Juni 2023 pukul 11:00 WIB.

Untuk informasi lengkap dan foto rumah yang dilelang bisa klik di sini.

7. Lelang rumah di Cileungsi

Bank Mandiri akan melelang sebidang tanah dengan luas total 80 meter persegi beserta bangunannya. Penyelenggara lelang yakni KPKNL Bogor.

Lokasi rumah berada di Desa Situsari, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Nilai limit lelang rumah Rp 240 juta. Sementara uang jaminan Rp 48 juta disetor paling lambat 13 Juni 2023. Lelang dilakukan pada 14 Juni 2023 pukul 10:00 WIB.

Untuk informasi lengkap dan foto rumah yang dilelang bisa klik di sini.

Baca juga: Tertarik Ikut Lelang Online, Simak Tips Ini agar Tak Tertipu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Whats New
Pasar Kripto 'Sideways', Simak Tips 'Trading' untuk Pemula

Pasar Kripto "Sideways", Simak Tips "Trading" untuk Pemula

Earn Smart
Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Whats New
Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com