Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Bisnis Avoskin, "Skincare" Lokal yang Terinspirasi dari Alpukat

Kompas.com - 27/05/2024, 13:04 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Industri kecantikan Indonesia terus berkembang dengan kehadiran beragam tren kosmetik dan perawatan kulit yang semakin populer. Hal ini mendorong permintaan masyarakat akan produk kecantikan lokal untuk semakin kreatif dengan mengedepankan kualitas bahan baku yang baik.

Potensi tersebut yang mendorong Anugrah Pakerti selaku founder dari jenama skincare Avoskin untuk mendirikan brand lokal kecantikan tersebut pada 2014.

Nama Avoskin sendiri terinspirasi dari kata avocado atau alpukat yang menurut penilaiannya mencerminkan unsur natural.

"Avoskin ingin memastikan konsumennya bisa merasakan produk skincare yang aman dengan memanfaatkan bahan dari alam," kata dia dalam keterangan resmi, ditulis Senin (27/5/2024).

Baca juga: Cerita UMKM Gracious Project, Produksi Skincare Alami hingga Berdayakan Petani Lokal

Semula, Anugrah menemukan situasi ketika beberapa konsumen masih mencoba produk yang belum terjamin keamanannya hingga berbahaya buat kulit mereka.

Oleh karena itu, Avoskin ingin menyajikan skincare lokal yang mengedepankan bahan berkualitas tinggi dengan harga terjangkau.

Saat peluncurannya, Avoskin fokus pada produk basic seperti pelembab, tetapi seiring berjalannya waktu mulai menghadirkan cleanser dan produk lainnya.

Akhirnya pada 2016, Avoskin merilis Perfect Hydrating Treatment Essence (PHTE) dan membuat Avoskin dilirik oleh pasar Indonesia lebih besar lagi.

"Sejak awal, brand kami sendiri lebih berfokus pada penjualan online sehingga memudahkan orang untuk mencoba produk kami," imbuh dia.

Produk-produk yang saat ini diproduksi oleh Avoskin sangat variatif dan bisa digunakan unisex, baik wanita maupun pria.

Baca juga: Kisah Sukses GDM Natural Beauty, Produk Skincare Lokal Beromzet Rp 800 Juta Per Bulan

 


Anugrah menjelaskan, Avoskin berkreasi untuk merilis setiap produknya sesuai dengan kebutuhan dan preferensi konsumen yang beragam.

Melalui bisnisnya, Avoskin mengambil peran dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat melalui penciptaan lapangan kerja dan kontribusi terhadap perekonomian lokal.

Selain itu, unique selling point dari produknya adalah pemilihan bahan baku yang natural (natural ingredients) dan konsep keberlanjutan (sustainability).

Baca juga: 4 Rekomendasi Tempat Donasi Botol Skincare Bekas

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com