Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Panjang Paskah, Jumlah Penumpang Bus AKAP Meningkat

Kompas.com - 04/04/2021, 13:54 WIB
Kiki Safitri,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bertepatan dengan libur panjang dalam rangka memperingati wafat Isa Almasih, Terminal Tipe A yang berada di bawah pengelolaan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) cenderung mengalami peningkatan penumpang bus Angkutan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP).

Terminal Tipe A yang berada di bawah pengelolaan BPTJ meliputi Terminal Tipe A Jatijajar, Kota Depok; Terminal Poris Plawad, Kota Tangerang; Terminal Pondok Cabe, Kota Tangerang Selatan; dan Terminal Baranangsiang Kota Bogor.

Kepala BPTJ, Polana B Pramesti mengatakan, jumlah penumpang rata-rata per hari pada libur panjang yang bersamaan dengan akhir pekan pertama pada April 2021 ini, mengalami kenaikan antara 26 persen hingga 96 persen apabila dibandingkan dengan jumlah penumpang rata-rata per hari sepanjang bulan Maret 2021.

Baca juga: Ini Sanksi untuk PNS yang Bepergian Saat Libur Panjang

Khususnya pada setiap akhir pekan.

Kenaikan juga terjadi pada jumlah armada bus yang beroperasi.

Untuk unit bus yang beroperasi rata-rata per hari, pada akhir pekan di awal bulan April ini terjadi peningkatan antara 15 persen sampai dengan 58 persen dibandingkan dengan bus yang beroperasi rata-rata per hari pada setiap akhir pekan di bulan sebelumnya.

“Untuk Terminal Poris Plawad, sepanjang bulan Maret yang lalu setiap akhir pekan rata-rata melayani penumpang sebanyak 491 orang per hari,” jelas Polana dalam siaran pers, Minggu (4/4/2021).

Terminal Poris Plawad akhir pekan ini, terdapat 782 penumpang setiap harinya, atau naik sekitar 59 persen.

Baca juga: Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19, PNS Dilarang Bepergian selama Libur Paskah

Untuk armada bus yang beroperasi, terdapat kenaikan sebesar sekitar 15 persen.

Rata-rata setiap hari untuk akhir pekan sepanjang bulan Maret terdapat 138 bus yang beroperasi.

Sedangkan untuk akhir pekan di bulan April ini sebanyak 159 unit yang melayani penumpang.

Wonogiri dan Yogyakarta merupakan tujuan penumpang yang memanfaatkan layanan bus AKAP dari Terminal Poris Plawad Tangerang.

Sebagai informasi, jumlah operator bus AKAP yang terdapat di Poris Plawad sebanyak 78 PO.

Baca juga: Demi Tekan Kasus Covid-19, Menteri PANRB Usulkan Libur Lebaran Dipersingkat

Kenaikan jumlah penumpang layanan bus AKAP juga terjadi di Terminal Jatijajar Depok sebanyak 96 persen jumlah penumpang, dengan rata-rata setiap akhir pekan sepanjang bulan Maret, sebanyak 371 orang.

Sementara pada akhir pekan ini, rata-rata perhari penumpang sebanyak 729 orang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Meski Ada Momen Ramadhan dan Pemilu, Konsumsi Rumah Tangga Dinilai Tidak Tumbuh Maksimal

Meski Ada Momen Ramadhan dan Pemilu, Konsumsi Rumah Tangga Dinilai Tidak Tumbuh Maksimal

Whats New
Era Suku Bunga Tinggi, Bank Mega Syariah Terapkan Jurus Angsuran Tetap untuk Pembiayaan Rumah

Era Suku Bunga Tinggi, Bank Mega Syariah Terapkan Jurus Angsuran Tetap untuk Pembiayaan Rumah

Whats New
Gojek Luncurkan Paket Langganan Gojek Plus, Ada Diskon di Setiap Transaksi

Gojek Luncurkan Paket Langganan Gojek Plus, Ada Diskon di Setiap Transaksi

Whats New
Laba Bersih MPXL Melonjak 123,6 Persen, Ditopang Jasa Angkut Material ke IKN

Laba Bersih MPXL Melonjak 123,6 Persen, Ditopang Jasa Angkut Material ke IKN

Whats New
Emiten Migas SUNI Cetak Laba Bersih Rp 33,4 Miliar per Kuartal I-2024

Emiten Migas SUNI Cetak Laba Bersih Rp 33,4 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
CEO Perusahaan Migas Kumpul di IPA Convex 2024 Bahas Solusi Kebijakan Industri Migas

CEO Perusahaan Migas Kumpul di IPA Convex 2024 Bahas Solusi Kebijakan Industri Migas

Whats New
Ramai soal 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Ditahan, Bea Cukai Beri Penjelasan

Ramai soal 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Ditahan, Bea Cukai Beri Penjelasan

Whats New
BEI Ubah Aturan 'Delisting', Ini Ketentuan Saham yang Berpotensi Keluar dari Bursa

BEI Ubah Aturan "Delisting", Ini Ketentuan Saham yang Berpotensi Keluar dari Bursa

Whats New
BEI Harmonisasikan Peraturan Delisting dan Relisting

BEI Harmonisasikan Peraturan Delisting dan Relisting

Whats New
Hadirkan Solusi Transaksi Internasional, Bank Mandiri Kenalkan Keandalan Livin’ by Mandiri di London

Hadirkan Solusi Transaksi Internasional, Bank Mandiri Kenalkan Keandalan Livin’ by Mandiri di London

Whats New
Biasakan 3 Hal Ini untuk Membangun Kekayaan

Biasakan 3 Hal Ini untuk Membangun Kekayaan

Earn Smart
Pertumbuhan Ekonomi RI 5,11 Persen Dinilai Belum Maksimal

Pertumbuhan Ekonomi RI 5,11 Persen Dinilai Belum Maksimal

Whats New
Laba Bersih JTPE Tumbuh 11 Persen pada Kuartal I 2024, Ditopang Pesanan E-KTP

Laba Bersih JTPE Tumbuh 11 Persen pada Kuartal I 2024, Ditopang Pesanan E-KTP

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Menperin Sebut Upaya Efisiensi Bisnis

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Menperin Sebut Upaya Efisiensi Bisnis

Whats New
Jadwal LRT Jabodebek Terbaru Berlaku Mei 2024

Jadwal LRT Jabodebek Terbaru Berlaku Mei 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com