Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Dogecoin Merosot 30 Persen dalam Sehari, Gara-gara Elon Musk?

Kompas.com - 09/05/2021, 15:24 WIB
Mutia Fauzia

Penulis

Sumber CNBC

NEW YORK, KOMPAS.com - Harga dogecoin merosot pada perdagangan hari ini, Minggu (9/5/2021) setelah kemarin sempat menyentuh rekor harga tertinggi.

Dilansir dari CNBC, merosotnya harga dogecoin terjadi seiring dengan penampilan perdana CEO Tesla Elon Musk sebagai pembawa acara sebuah program TV, Saturday Night Live.

Harga dogecoin merosot hampir 30 persen menjadi di kisaran 0,49 dollar AS atau sekitar Rp 7.105 (kurs Rp 14.500) per koin pada perdagangan hari ini. Padahal kemarin, harga dogecoin sempat mencapai Rp 10.000 per keping.

Elon Musk yang menjuluki dirinya sebagai Dogefather memang kerap menjadi salah satu faktor harga aset kripto tersebut bergejolak.

Baca juga: Peringatan Elon Musk Soal Mata Uang Kripto: Menjanjikan tapi Hati-hati

Pasalnya, Musk sering menyebut dogecoin dalam unggahan Twitternya, serta menganggap aset kripto tersebut bisa mencapai harga 1 dollar AS.

Meski merosot lebih dari 20 persen, dilansir dari Coingecko, harga dogecoin masih menguat 35,4 persen dalam sepekan terakhir.

Sementara bila dibandingkan dengan harga pada periode yang sama tahun lalu, harga dogecoin masih meroket 20.309,4 persen.

Sebelumnya, Elon Musk sempat memberikan pesan berupa peringatan kepada para investor mata uang kripto. Hal itu ia ungkapkan melalui akun Twitternya, @elonmusk.

"Mata uang kripto itu menjanjikan," ujar Musk dalam tweetnya, Jumat (7/5/2021).

"Tapi tolong, berinvestasilah secara hati-hati," lanjut dia.

Di dalam unggahan tweet tersebut, Musk juga menautkan cuplikan video wawancaranya dengan TMZ pada Februari lalu. Kala itu, ia juga memberi peringatan untuk investor mata uang kripto.

"Tidak seharusnya seluruh uang tabungan diinvestasikan di mata uang kripto, itu tidak bijaksana," ujar dia.

"Namun jika Anda ingin berspekulasi dan bersenang-senang, ini kesempatan yang bagus, sebab kripto adalah masa depan mata uang dunia. Kemudian mata uang kripto yang mana yang tepat? Mungkin ada beberapa. Namun sampai saat ini semua masih bersifat spekulasi," lanjut Musk.

Baca juga: Bermula dari Meme, Harga Dogecoin Melesat 27.000 Persen dalam Setahun

Capai 1 Dollar AS

Selain Musk, terdapat beberapa orang yang menilai dogecoin bisa mencapai titik kestabilan baru di harga 1 dollar AS.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soroti Kinerja Sektor Furnitur, Menperin: Masih di Bawah Target

Soroti Kinerja Sektor Furnitur, Menperin: Masih di Bawah Target

Whats New
Harga Jagung Turun di Sumbawa, Presiden Jokowi: Hilirisasi Jadi Kunci Stabilkan Harga

Harga Jagung Turun di Sumbawa, Presiden Jokowi: Hilirisasi Jadi Kunci Stabilkan Harga

Whats New
IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

Whats New
Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Whats New
BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

Whats New
Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Whats New
Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Whats New
Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Work Smart
Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Whats New
17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

Whats New
Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Rilis
Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya 'Serok'?

Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya "Serok"?

Earn Smart
Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Whats New
Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com