Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mendapatkan EFIN Online tanpa Harus ke Kantor Pajak

Kompas.com - 23/04/2023, 19:19 WIB
Muhammad Idris

Penulis

KOMPAS.com - Bagaimana cara mendapatkan EFIN online? Pertanyaan tersebut barangkali cukup sering ditanyakan para wajib pajak. EFIN sendiri merupakan singkatan dari Electronic Filing Identification Number.

Saat ini, cara mendapatkan EFIN tak harus datang langsung ke kantor pajak. Ini karena kantor pajak sudah menyediakan layanan secara daring. Cara mendapatkan efin online juga terbilang mudah.

Tanpa EFIN, wajib pajak tak akan bisa mengakses DJP online, baik untuk keperluan efilling maupun ebilling. Sebagai informasi saja, EFIN digunakan saat wajib pajak hendak melaporkan SPT tahunan secara online.

Selain itu, EFIN juga dipakai untuk keperluan pembuatan kode billing pembayaran pajak Nomor EFIN berlaku seumur hidup dan dapat digunakan oleh wajib pajak untuk registrasi di situs aplikasi DJP online.

Baca juga: Seberapa Penting Punya NPWP Pajak bagi Mahasiswa?

Bagi wajib pajak yang sebelumnya telah mendapatkan EFIN namun lupa nomornya atau hilang karena suatu alasan, bisa kembali mendapatkan EFIN tanpa harus mendatangi kantor pajak.

Lalu, bagaimana cara cara mendapat nomor EFIN?

Cara mendapatkan EFIN online

Pertama wajib pajak harus melakukan registrasi dengan mengisi formulir EFIN yang bisa didapatkan di KPP atau juga bisa diunduh secara online. Setelah diisi, formulir tersebut bisa dibawa ke KPP.

Jika bingung dalam pengisian formulir EFIN, wajib pajak bisa bertanya dan mengikuti arahan petugas pelayanan pajak di KPP.

Setelah mengisi Formulir EFIN, lampirkan serta dokumen yang diperlukan dan berikan pada petugas KPP. Mintalah permohonan pembuatan EFIN.

Yang perlu diperhatikan, pembuatan EFIN tidak dapat diwakilkan oleh siapapun terkecuali bagi karyawan perusahaan yang mengajukan permohonan EFIN secara kolektif.

Sebelum datang ke KPP, pastikan wajib pajak membawa sejumlah persyaratan yang dibutuhkan antara lain formulir EFIN, KTP asli bagi WNI dan KITAS/KITAP untuk WNA, alamat email aktif, dan NPWP asli. Sertakan pula fotocopy masing-masing dokumen pelengkap tersebut.

Baca juga: Apa Saja Manfaat NPWP Istri Ikut Suami?

Saat ini cara mendapatkan EFIN sangat mudah, ini karena sudah ada cara mendapatkan EFIN online. Cara mendapat nomor EFIN juga tak harus ke kantor pajak.KOMPAS.com / GARRY ANDREW LOTULUNG Saat ini cara mendapatkan EFIN sangat mudah, ini karena sudah ada cara mendapatkan EFIN online. Cara mendapat nomor EFIN juga tak harus ke kantor pajak.

Jika semua syarat terpenuhi, pembuatan EFIN diproses dalam waktu cepat di KPP. EFIN yang diperoleh ini bersifat sangat rahasia, sehingga nomor tersebut harus disimpan dengan baik dan jangan diberitahukan kepada orang lain.

Wajib pajak kemudian bisa melakukan proses aktivasi EFIN secara mandiri dengan masuk laman DJP Online. Bagaimana cara melakukan aktivasi EFIN? Masukkan nomor NPWP dan kode EFIN. Selanjutnya tinggal ikuti petunjuk yang diberikan dalam laman tersebut.

Secara umum, berikut cara mendapatkan EFIN online:

  • Unduh dan isi formulir pengajuan EFIN. Formulir permohonan EFIN dapat diunduh di https://www.pajak.go.id/id/formulir-permohonan-efin.
  • Foto formulir yang sudah terisi dengan lengkap tersebut.
  • Kemudian, lakukan swafoto dengan memegang KTP asli dan NPWP asli. Saat swafoto, nomor NPWP dan NIK KTP harus terlihat karena akan diperiksa oleh petugas.
  • Lalu, kirimkan email permohonan EFIN online dengan subjek e-mail: ‘PERMINTAAN NOMOR EFIN’.
  • Untuk di kolom pesan, ketik nomor NPWP, Nama Lengkap, NIK, alamat tempat tinggal, alamat email wajib pajak, dan nomor handphone.
  • Lampirkan foto formulir permohonan EFIN serta swafoto wajib pajak yang memegang NPWP dan KTP.
  • Setelah semua proses dilakukan wajib pajak tinggal menunggu permohonan EFIN diproses DJP.
  • Wajib pajak juga bisa menghubungi KPP tempat Anda terdaftar untuk menanyakan kabar permohonan nomor EFIN.
  • Setelah mendapat EFIN pajak, bisa langsung aktivasi EFIN pada situs DJP Online.
  • Setelah EFIN Anda aktif, Anda dapat menggunakannya untuk registrasi di situs aplikasi DJP Online.

Baca juga: Perbedaan NPWP Aktif dan Non-efektif, Berikut Penjelasannya

Lupa Nomor EFIN

DJP Online menyediakan tiga alternatif yang bisa dilakukan Wajib Pajak jika lupa nomor EFIN yakni:

  • Wajib pajak dapat melakukan live chatting dengan agen Chat Pajak pada laman www.pajak.go.id.
  • Selain melalui Chat Pajak, wajib pajak dapat bertanya lewat twitter dengan mention ke akun twitter @kring_pajak.
  • Telepon ke kring pajak di nomor telepon 1500200.

Bagi yang enggan direpotkan lapor pajak, cara mendapatkan EFIN online bisa jadi alternatif. Cara mendapat nomor EFIN secara daring ini juga sangat mudah sekali.Fabian Januarius Kuwado Bagi yang enggan direpotkan lapor pajak, cara mendapatkan EFIN online bisa jadi alternatif. Cara mendapat nomor EFIN secara daring ini juga sangat mudah sekali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Rabu 1 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Rabu 1 Mei 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
7 Bandara Ditutup Smentara Akubat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

7 Bandara Ditutup Smentara Akubat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

Whats New
Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
Emiten Kendaraan Listrik VKTR Catat Pendapatan Bersih Rp 205 Miliar per Kuartal I-2024

Emiten Kendaraan Listrik VKTR Catat Pendapatan Bersih Rp 205 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
Cek Harga BBM Pertamina per 1 Mei 2024

Cek Harga BBM Pertamina per 1 Mei 2024

Whats New
Harga BBM Shell per 1 Mei 2024 Naik, Cek Rinciannya!

Harga BBM Shell per 1 Mei 2024 Naik, Cek Rinciannya!

Whats New
Satgas Judi 'Online' Belum Mulai Bekerja, Pemerintah Masih Susun Formula

Satgas Judi "Online" Belum Mulai Bekerja, Pemerintah Masih Susun Formula

Whats New
Penyaluran Kredit Ultramikro Capai Rp 617,9 Triliun pada Kuartal I-2024

Penyaluran Kredit Ultramikro Capai Rp 617,9 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Whats New
[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

Whats New
Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com