Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelar RUPST, Lippo Cikarang Rombak Susunan Komisaris dan Direksi

Kompas.com - 16/06/2023, 11:00 WIB
Kiki Safitri,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang berlangsung di Hotel Aryaduta, Jakarta, Kamis (15/6/23). Dalam RUPST, para pemegang saham sepakat menyetujui perubahan anggota Dewan Komisaris dan Dewan Direksi.

“Kami mengucapkan selamat bergabung kepada para Dewan Komisaris dan Direksi baru, serta mari berkontribusi demi meningkatnya kinerja Perseroan di tahun-tahun yang akan datang ini,” kata Presiden Direktur LPCK, Ketut Budi Wijaya.

Adapun susunan anggota Dewan Komisaris dan Dewan Direksi Perseroan yang baru sampai dengan pada penutupan RUPS Tahunan pada tahun 2023 ialah sebagai berikut:

Baca juga: Kunjungi Proyek Meikarta, Pimpinan DPR Diajak Bos Lippo Cikarang Lihat Apartemen yang Sudah Diserahterimakan

Dewan Komisaris:

Presiden Komisaris (Independen): Didik Junaedi Rachbini

Komisaris Independen: Hadi Cahyadi

Komisaris: Anand Kumar

Komisaris: George Raymond Zage III

Baca juga: Penuhi Panggilan DPR, Bos Lippo Cikarang Cabut Gugatan Rp 56 Miliar ke Konsumen Meikarta

Direksi:

Presiden Direktur: Ketut Budi Wijaya

Direktur: Rudy Halim

Direktur: Maria Clarissa Fernandez Joesoep

Direktur: Marshal Martinus Tissadharma

Direktur: Gita Irmasari

Baca juga: Bos Lippo Cikarang Sebut Konsumen Apartemen Meikarta Bisa Refund, Bagaimana Caranya?


Selain itu, RUPST juga menyetujui penetapan laba bersih tahun 2022 sebesar Rp 302,8 miliar, atau naik dari tahun sebelumnya sebesar Rp 140,4 miliar pada tahun 2021.

Sebagai informasi, LPCK merupakan emiten pengembang properti daerah perkotaan dengan fasilitas berstandar internasional. LPCK merupakan anak perusahaan PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR).

LPKR adalah perusahaan real estate dengan total asset sebesar 3,6 miliar dollar AS per 31 Desember 2021.

Baca juga: Lippo Cikarang Komitmen Rampungkan Proyek Apartemen Meikarta, Kucurkan Rp 4,5 Triliun untuk PT MSU

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com