Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IMF: PDB Indonesia Paling Besar di ASEAN

Kompas.com - 10/07/2023, 05:08 WIB
Erlangga Djumena

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Berdasarkan data Dana Moneter Internasional (International Monetary Fund/IMF), Indonesia menjadi negara yang memiliki Produk Domestik Bruto (PDB) paling besar di antara negara-negara ASEAN.

Merujuk laporan IMF tersebut, Indonesia menempati posisi pertama yang memiliki PDB paling besar di ASEAN sebesar 1,32 triliun dollar AS pada tahun 2022.

Posisi ini mengalahkan Thailand yang menduduki posisi kedua dengan PDB hanya setengah PDB Indonesia. Total PDB Negeri Gajah Putih itu mencapai 536,16 miliar dollar AS. Posisi ketiga diraih Singapura dengan total PDB sebesar 466,79 miliar dolla AS.

Baca juga: Sejarah Utang Indonesia ke IMF

Sementara itu, Malaysia menempati posisi keempat dengan nilai PDB sebesar 407,92 miliar dollar AS, disusul Vietnam 406,45 miliar dollar AS di posisi kelima.

Secara berurutan di posisi keenam hingga kesepuluh diraih oleh negara Filipina 404,26 dollar AS, Myanmar 56,76 miliar dollar AS, Kamboja 28,54 miliar dollar AS, Brunei Darussalam 16,64 miliar dollar AS, dan Laos sebesar 15,53 miliar dollar AS.

Dengan pencapaian tersebut, Ekonom Makroekonomi dan Pasar Keuangan LPEM FEB UI Teuku Riefky menduga PDB Indonesia pada tahun 2023 masih akan menjadi yang terbesar.

Dia memperkirakan PDB Indonesia pada tahun 2023 berada pada kisaran 1,36 triliun dollar AS hingga 1,4 triliun dollar AS.

Baca juga: Sri Mulyani Pastikan Indonesia Sudah Tidak Punya Utang ke IMF

Besarnya PDB tersebut masih akan didorong oleh konsumsi masyarakat dan pencapaian investasi sampai di akhir tahun nanti.

Hanya saja, dia melihat, PDB yang besar tersebut bukan berarti tidak menandakan adanya kemiskinan maupun ketimpangan. Untuk itu, Riefky menyarankan kepada pemerintah agar kemiskinan dan ketimpangan masih akan terus menjadi tugas dan tantangan pemerintah yang harus diselesaikan ke depan.

"Pengentasan kemiskinan dan ketimpangan masih akan menjadi isu yang perlu diselesaikan," kata Riefky kepada Kontan.co.id, Minggu (9/7/2023).  (Reporter: Diki Mardiansyah | Editor: Handoyo)

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul IMF: Indonesia Jadi Negara dengan PDB Terbesar di ASEAN

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Whats New
Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Whats New
MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

Whats New
Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Whats New
Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Whats New
Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Whats New
Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Whats New
Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Whats New
Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Whats New
TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com