BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan MITSUBISHI ELECTRIC INDONESIA

Luncurkan Global Awareness Campaign, Mitsubishi Electric Perkenalkan Slogan “Automating The World” dengan Rangkaian Ilustrasi

Kompas.com - 29/08/2023, 17:19 WIB
Erlangga Satya Darmawan,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mitsubishi Electric Factory Automation memperkenalkan global awareness campaign dengan slogan “Automating the World”.

Dalam kampanye tersebut, Mitsubishi Electric ingin menginspirasi pelaku industri manufaktur dan masyarakat umum dengan menghadirkan serangkaian cerita ilustratif menarik yang dibagi ke dalam tiga bagian.

Dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Selasa (29/8/2023), pihak Mitsubishi Electric menyebutkan bahwa upaya itu adalah cara perusahaan untuk membawa relevansi factory automation dalam kehidupan sehari-hari.

Selain itu, ilustrasi bertujuan untuk memberikan pandangan masa depan bagi para pelaku di Industri manufaktur dalam penggunaan factory automation.

Pada bagian pertama, Mitsubishi Electric menghadirkan ilustrasi berjudul "Let’s Manufacture What Matters to You".

“Ilustrasi ini menggambarkan penggunaan roket. Jadi, di masa depan, semua hal akan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing individu serta diantarkan secara efisien dan cepat, mulai dari desain, manufaktur, logistik, hingga produk,” demikian pernyataan Mitsubishi Electric, Selasa.

Baca juga: Solusi Mitsubishi Electric untuk Capai Karbon Netral lewat Teknologi AI

Ilustrasi berjudul Digitally Multiplying The Potential of Manufacturing.Dok. Mitsubishi Electric Ilustrasi berjudul Digitally Multiplying The Potential of Manufacturing.

Sedangkan untuk bagian kedua, ilustrasi hadir dengan judul “Digitally Multiplying The Potential of Manufacturing”.

Ilustrasi kedua itu berfokus tentang perkembangan teknologi digital untuk mendorong pertumbuhan manufaktur menjadi lebih maju di masa depan.

Kemajuan pada sektor tersebut pun tak lepas berkat pemanfaatan teknologi-teknologi modern yang dapat membantu para pelaku di industri manufaktur untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas dalam produktivitas.

Ilustrasi berjudul Manufacturing Made Sustainable. Dok. Mitsubishi Electric Ilustrasi berjudul Manufacturing Made Sustainable.

Sementara itu, untuk bagian ketiga, ilustrasi yang dihadirkan oleh Mitsubishi Electric memiliki judul “Manufacturing Made Sustainable”.

Dalam ilustrasi tersebut, karya yang dihasilkan memiliki makna tentang sustainable manufacturing yang hadir untuk mendukung dan mewujudkan lingkungan yang lebih bersih serta sehat untuk generasi mendatang.

Baca juga: Alasan Konsep Smart Factory Berbasis IoT Penting Diterapkan Pelaku Industri

Ilustrasi itu juga menekankan bahwa penerapan sustainability dalam manufaktur tidak hanya menguntungkan dari segi bisnis, tetapi juga memiliki dampak yang positif terhadap lingkungan.

Dari ketiga ilustrasi yang ada dalam slogan Automating the World tersebut, Mitsubishi Electric berusaha untuk menjelaskan relevansi antara factory automation dengan kehidupan sehari-hari yang dekat dengan masyarakat.

Oleh karena itu, untuk melengkapi semua ilustrasi itu, Mitsubishi Electric pun juga menyematkan obyek lain berupa seorang anak kecil yang mengenakan pakaian merah atau girl in the red dress pada masing-masing ilustrasi.

Anak tersebut dilambangkan sebagai masyarakat yang hidup di tengah era factory automation.

Kemudian, ada juga obyek berupa lengan robot pada setiap ilustrasi yang menjelaskan bahwa otomatisasi hadir untuk mendukung dan membantu masyarakat dalam kehidupan sehari-hari untuk mencapai tujuannya.

Dukungan tersebut, mulai dari membantu menciptakan produk atau layanan yang diinginkan, menyesuaikan dengan kebutuhan masing-masing individu, dan memastikan bahwa proses produksinya memiliki dampak minimal pada lingkungan.

“Pendekatan kami melalui slogan Automating the World memiliki tujuan dalam mendukung masyarakat agar tetap mengedepankan sustainability. Kami juga ingin agar masyarakat memanfaatkan lebih banyak kemajuan teknologi dalam factory automation agar bisa memberikan manfaat dan efisiensi bagi industri manufaktur,” jelas pihak Mitsubishi Electric.

Untuk informasi lebih lanjut tentang komitmen sustainability dari Mitsubishi Electric Factory Automation Systems, silakan kunjungi tautan berikut.


komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com