Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
E-COMMERCE

Bikin Nyaman Pengguna, Shopee Hadirkan Inovasi Terbaru COD Cek Dulu

Kompas.com - 04/10/2023, 10:28 WIB
Yogarta Awawa Prabaning Arka,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Platform e-commerce, Shopee, menghadirkan inovasi terbaru COD Cek Dulu. Layanan ini merupakan penyempurnaan metode pembayaran cash on delivery (COD) yang telah disediakan Shopee.

COD sendiri merupakan salah satu metode pembayaran populer di platform e-commerce. Metode ini memberikan rasa aman dan nyaman kepada pembeli karena pembayaran dilakukan saat barang diterima.

Bagi penyedia layanan e-commerce, metode pembayaran COD menjadi strategi jitu untuk menjangkau pengguna di daerah pelosok yang belum memiliki akses layanan perbankan.

Baca juga: Permendag 31 Tahun 2023 Disahkan, Ini Tanggapan Shopee

Popularitas COD sebagai metode pembayaran di platform e-commerce terlihat dalam hasil survei yang dilakukan Snapcart bertajuk “Tren Perilaku Belanja Online Jelang Ramadan 2023”.

Sebanyak 37 persen responden yang disurvei menjadikan metode pembayaran COD sebagai salah satu dari 4 faktor pertimbangan dalam memilih platform e-commerce untuk berbelanja selama Ramadhan. Adapun ketiga faktor lain meliputi gratis ongkos kirim (ongkir) 71 persen, program Ramadhan menarik 36 persen, dan keseruan livestream dengan penjual 16 persen.

Baca juga: Hadirkan Brand Lokal SOMBONG, Denny Sumargo Kolaborasi Eksklusif bersama Shopee Ajak Pengguna Pria Ganteng Enggak Ribet

Masih dari survei yang sama, 60 persen responden memilih Shopee sebagai platform belanja online dengan metode pembayaran COD terbaik. Kemudian, disusul Tokopedia (17 persen), TikTok Shop (12 persen), serta Lazada (9 persen).

Meski jadi favorit, konsumen menilai bahwa metode COD membutuhkan penyempurnaan. Saat membeli barang menggunakan metode COD, pembeli harus melakukan pembayaran tanpa bisa mengecek produk secara langsung terlebih dahulu.

Jika barang tidak sesuai, banyak pembeli melakukan pengembalian barang melalui kurir. Padahal, prosedur pengembalian barang seharusnya dilakukan melalui aplikasi. Pemahaman yang kurang mengenai prosedur ini membuat berbagai pihak terkait merasa kurang nyaman.

Hal tersebut pun mendorong Shopee untuk membuat terobosan dengan COD Cek Dulu. Inovasi ini memungkinkan pengguna mengecek kesesuaian produk yang dibeli dengan deskripsi atau foto sebelum melakukan pembayaran.

Baca juga: Dorong Perkembangan Bisnis Penjual Lokal dan UMKM, Fitur Shopee Live Jadi Pilihan Cara Berjualan Favorit

Jika paket yang diterima tidak sesuai deskripsi atau foto, konsumen bisa mengembalikan paket secara langsung melalui kurir tanpa membayar.

Inovasi Shopee itu mendapatkan apresiasi positif dari netizen. Salah satu netizen, @deska_dwis23, memuji fitur COD Cek Dulu di kolom komentar unggahan akun @shopee_id.

“Mantap min bisa cek dulu,” tulisnya mengomentari unggahan fitur baru COD Cek Dulu.

Tangkapan layar unggahan akun Instagram @shopee_id.Via Instagram Tangkapan layar unggahan akun Instagram @shopee_id.

Bagi Anda yang tertarik menggunakan fitur tersebut, Kompas.com merangkumkan cara pemakaiannya berikut.

  1. Pilih produk yang ingin dibeli. Ketuk ikon “Keranjang” untuk memasukkan produk ke keranjang belanja Shopee atau ketuk “Beli Sekarang” pada laman produk. Jangan lupa, pastikan produk dan toko yang dipilih telah mengaktifkan metode COD.
  2. Program COD Cek Dulu berlaku untuk barang tertentu di seluruh wilayah Indonesia. Pilih COD Cek Dulu pada metode pembayaran dan pilih pengiriman menggunakan SPX Express Same Day, SPX Express Standard, atau SPX Express Hemat pada laman “Checkout”.
  3. Pembeli dibolehkan membuka paket terlebih dahulu saat kurir sampai di alamat tujuan. Pembeli dapat mengecek kesesuaian pesanan sebelum melakukan pembayaran. Selama pengecekan barang, kurir juga akan membantu merekam pengecekan tanpa memperlihatkan wajah konsumen.
  4. Saat membuka paket, pastikan jangan sampai merusak resi dan membuka bungkus barang yang tidak dapat ditutup kembali. Untuk bungkus barang yang bisa dibuka, pembeli boleh memegang barang, tapi tidak boleh mencoba. Klik tautan https://shopee.co.id/m/cod-cekdulu-tnc untuk mengetahui syarat dan ketentuan COD Cek Dulu.
  5. Jika barang sudah sesuai, pembeli tinggal membayar pesanan melalui kurir secara tunai. Kalau isi paket ternyata tidak sesuai, pembeli tidak perlu membayar. Paket dapat dikembalikan kepada kurir

Itulah cara menggunakan fitur COD Cek Dulu dari Shopee. Dengan fitur ini, Anda tidak perlu khawatir membeli barang menggunakan metode COD.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Laba Bank Tumbuh Terbatas, Pengamat: Pengaruh Kondisi Ekonomi Secara Umum

Laba Bank Tumbuh Terbatas, Pengamat: Pengaruh Kondisi Ekonomi Secara Umum

Whats New
Jumlah Kunjungan Warga RI ke Singapura Meningkat Gara-gara Konser Taylor Swift

Jumlah Kunjungan Warga RI ke Singapura Meningkat Gara-gara Konser Taylor Swift

Whats New
Pasca Halving Bitcoin, Apa yang Harus Dicermati Investor?

Pasca Halving Bitcoin, Apa yang Harus Dicermati Investor?

Earn Smart
KJRI Cape Town Gelar 'Business Matching' Pengusaha RI dan Afrika Selatan

KJRI Cape Town Gelar "Business Matching" Pengusaha RI dan Afrika Selatan

Whats New
Baru 4 Bulan, Sudah 11 Bank Perekonomian Rakyat yang Tumbang

Baru 4 Bulan, Sudah 11 Bank Perekonomian Rakyat yang Tumbang

Whats New
Maskapai Akui Tak Terdampak Pengurangan Bandara Internasional

Maskapai Akui Tak Terdampak Pengurangan Bandara Internasional

Whats New
Bank BTPN Raup Laba Bersih Rp 544 Miliar per Maret 2024

Bank BTPN Raup Laba Bersih Rp 544 Miliar per Maret 2024

Whats New
Melalui Aplikasi Livin' Merchant, Bank Mandiri Perluas Jangkauan Nasabah UMKM

Melalui Aplikasi Livin' Merchant, Bank Mandiri Perluas Jangkauan Nasabah UMKM

Whats New
Hari Tuna Sedunia, KKP Perluas Jangkauan Pasar Tuna Indonesia

Hari Tuna Sedunia, KKP Perluas Jangkauan Pasar Tuna Indonesia

Whats New
Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Siap Tingkatkan Kolaborasi dan Partisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia

Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Siap Tingkatkan Kolaborasi dan Partisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia

Whats New
Pasarkan Produk Pangan dan Furnitur, Kemenperin Gandeng Pengusaha Ritel

Pasarkan Produk Pangan dan Furnitur, Kemenperin Gandeng Pengusaha Ritel

Whats New
Punya Manfaat Ganda, Ini Cara Unit Link Menunjang Masa Depan Gen Z

Punya Manfaat Ganda, Ini Cara Unit Link Menunjang Masa Depan Gen Z

BrandzView
Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Whats New
Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Whats New
Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com