Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mudah Tarik Tunai Bank Mandiri di ATM Link Tanpa Kartu

Kompas.com - Diperbarui 10/06/2024, 19:47 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Cara tarik tunai tanpa kartu di ATM Mandiri bisa dilakukan menggunakan kode khusus dari aplikasi Livin' by Mandiri. Selain di ATM Mandiri, tarik tunai tanpa kartu juga bisa dilakukan di ATM Link

ATM Link adalah jaringan ATM Himpunan Bank Milik Negara (Himbara). Himbara terdiri dari bank-bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yakni BRI, BNI, Mandiri dan BTN.

Dengan kata lain, yang termasuk dalam jaringan ATM Link adalah BRI, BNI, Mandiri, dan BTN. ATM Link dapat digunakan oleh seluruh nasabah Himbara dengan fitur yang lengkap dan jumlah ATM lebih dari 45.000 Unit yang tersebar di seluruh Indonesia.

Baca juga: Kenali Ciri-ciri Keuangan Rumah Tangga yang Bermasalah

ATM Link memiliki logo Link dan dilengkapi dengan logo masing-masing Bank pemilik ATM yang tergabung dalam Himbara.

Misalnya, ATM Link milik Bank Mandiri yang memiliki logo Bank Mandiri di bagian bawah mesin ATM atau di logo signage ATM bagian atas.

Lantas, bagaimana cara tarik tunai tanpa kartu Bank Mandiri di ATM Link?

Dilansir dari laman resminya, berikut langkah-langkah atau cara tarik tunai tanpa kartu Bank Mandiri di ATM Link:

1. Cara tarik tunai tanpa kartu ATM Mandiri dari halaman login

  • Buka aplikasi Livin' by Mandiri
  • Pada halaman login Livin' klik menu "Tarik Tunai"
  • Pilih "Pilihan Lain"
  • Klik "Nominal Penarikan"
  • Pilih nominal yang tersedia, kemudian klik "Lanjutkan"
  • Pastikan cek kembali nominalnya, jika sesuai klik "Buat Kode Token"
  • Masukkan EPIN
  • Layar akan menampilkan Kode Penarikan dan batas waktu penarikan, klik "Buat Kode Token" jika batas waktu penarikan sudah berakhir.
  • Setelah menerima Kode Penarikan, Anda harus langsung menuju ATM Link terdekat
  • Klik "Livin' by Mandiri", lalu klik "Withdrawal"
  • Masukkan nomor ponsel, lalu klik "Correct"
  • Masukkan nomor token yang telah Anda buat di aplikasi "Livin by Mandiri" sebelumnya
  • Tunggu sampai proses selesai
  • Ambil uang Anda dari mesin ATM.

Baca juga: Cara Ganti Jadwal Tiket Kereta Api Tanpa ke Stasiun dan Biayanya

Cara tarik tunai tanpa kartu Bank Mandiri di ATM Link dengan mudah. SHUTTERSTOCK/SHALSTOCK Cara tarik tunai tanpa kartu Bank Mandiri di ATM Link dengan mudah.

2. Cara tarik tunai tanpa kartu ATM Mandiri dari halaman home

  • Login ke aplikasi Livin' by Mandiri
  • Pada halaman menu klik "Tarik Tunai"
  • Pilih nominal yang Anda inginkan, lalu klik "Lanjut"
  • Periksa kembali nominalnya, jika sesuai klik "Buat Kode Token"
  • Masukkan EPIN
  • Layar akan menampilkan Kode Penarikan dan batas waktu penarikan, klik "Buat Kode Token" jika batas waktu penarikan sudah berakhir.
  • Setelah menerima Kode Penarikan, Anda harus langsung menuju ATM Link terdekat
  • Klik "Livin' by Mandiri", lalu klik "Withdrawal"
  • Masukkan nomor ponsel, lalu klik "Correct"
  • Masukkan nomor token yang telah Anda buat di aplikasu "Livin by Mandiri" sebelumnya
  • Tunggu sampai proses selesai
  • Ambil uang Anda dari mesin ATM.

Baca juga: Simpanan Nasabah Tajir di Perbankan Tumbuh pada Tahun 2023

Demikian informasi seputar cara tarik tunai tanpa kartu Bank Mandiri di ATM Link dengan mudah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Boeing Angkat Mantan Diplomat Australia Jadi Presiden Asia Tenggara

Boeing Angkat Mantan Diplomat Australia Jadi Presiden Asia Tenggara

Whats New
Holding BUMN Danareksa Bagi-Bagi 212 Hewan Kurban ke 16.000 KK

Holding BUMN Danareksa Bagi-Bagi 212 Hewan Kurban ke 16.000 KK

Whats New
Prudential Gandeng Mandiri Investasi, Luncurkan Subdana untuk Nasabah Standard Chartered

Prudential Gandeng Mandiri Investasi, Luncurkan Subdana untuk Nasabah Standard Chartered

Earn Smart
Pertamina Peringkat Ketiga Perusahaan Terbesar di Asia Tenggara Versi Fortune 500

Pertamina Peringkat Ketiga Perusahaan Terbesar di Asia Tenggara Versi Fortune 500

Whats New
Marak PHK di Industri Tekstil, Asosiasi: Ribuan Pekerja Belum Terima Pesangon

Marak PHK di Industri Tekstil, Asosiasi: Ribuan Pekerja Belum Terima Pesangon

Whats New
Daya Saing Indonesia Terbaik ke-27 Dunia, Ungguli Jepang dan Malaysia

Daya Saing Indonesia Terbaik ke-27 Dunia, Ungguli Jepang dan Malaysia

Whats New
10 Raja Terkaya di Dunia, Raja Inggris Tak Masuk Daftar

10 Raja Terkaya di Dunia, Raja Inggris Tak Masuk Daftar

Earn Smart
BPR Perlu Percepatan Digitalisasi untuk Hadapi Tantangan Global

BPR Perlu Percepatan Digitalisasi untuk Hadapi Tantangan Global

Whats New
Apakah Indonesia Mampu Ciptakan “Kemandirian Beras”?

Apakah Indonesia Mampu Ciptakan “Kemandirian Beras”?

Whats New
Puncak Arus Balik Libur Idul Adha 2024, KAI Layani 168.631 Penumpang

Puncak Arus Balik Libur Idul Adha 2024, KAI Layani 168.631 Penumpang

Whats New
PHK Karyawan Tokopedia Dikhawatirkan Berdampak ke UMKM, Mengapa?

PHK Karyawan Tokopedia Dikhawatirkan Berdampak ke UMKM, Mengapa?

Whats New
BRI Dukung UMKM Produk Dekorasi Rumah Tembus Pasar Internasional

BRI Dukung UMKM Produk Dekorasi Rumah Tembus Pasar Internasional

Whats New
OJK Sebut Kredit Macet Perbankan Turun Setelah Pandemi

OJK Sebut Kredit Macet Perbankan Turun Setelah Pandemi

Whats New
Harga Koin Meme Pepe Melonjak 820 Persen Sejak Awal Tahun

Harga Koin Meme Pepe Melonjak 820 Persen Sejak Awal Tahun

Earn Smart
Mengenal Layanan SEO Cryptocurrency Unggulan dari Arfadia untuk Bisnis Blockchain

Mengenal Layanan SEO Cryptocurrency Unggulan dari Arfadia untuk Bisnis Blockchain

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com