Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Citi Indonesia Prediksi Investasi ke Indonesia tetap Kuat di Tengah Konflik Global

Kompas.com - 22/05/2024, 18:13 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Citibank. N,A,, Indonesia (Citi Indonesia) mengatakan, prospek investasi ke Indonesia investasi di tengah situasi konflik global masih cerah.

Chief Economist Citibank NA Indonesia (Citi Indonesia) Helmi Arman mengatakan, di tengah era suku bunga bank sentral AS yang tinggi, penanaman modal langsung atau Foreign Direct Invesment (FDI) global memang dalam keada menantang.

"Dalam pengamatan kami, negara di kawasan ASEAN masih menerima inflow penanaan modal asing (PMA) dari perusahaan multinasional yang mendiversifikasi supply chain-nya keluar dari China," kata dia dalam konferensi pers, Rabu (22/5/2024).

Baca juga: Kuartal I Ditopang Pemilu dan Ramadhan, Bagaimana Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia ke Depan?

Ia menambahkan, memang terdapat tren perusahaan multinasional ini mendiversifikasikan investasinya ke kawasan Asia Tenggara.

Secara khusus, Indonesia juga menerima manfaat dari perpindahan rantai pasok ini, terutama di sisi sektor otomotif dan komponen otomotif.

"Seperti di industri bahan baku baterai mobil listrik dan perakitan otomotif," imbuh dia.

Sementara itu, CEO Citi Indonesia Batara Sianturi menjelaskan, beberapa koridor investasi dari luar negeri di Citi Indonesia juga tumbuh double digit.

"Semua sektor itu mendiversifikasi untuk investasi di Indonesia, koridor China itu pertumbuhannya di Citi Indonesia sampai double digit pada kuartal I-2024," terang dia.

Ia memerinci, diversifikasi tersebut terutama pada sektor seperti kendaraan listrik, barang konsumer, dan digitalisasi.

"Itu menunjukkan pertumbuhan, sehingga semuanya klien yang kami temui di China sangat bullish. Kami dapat melihat all the key players apakah itu BYD, Wuling, Hyundai, dan investasi lain dari Amerika dan Eropa melanjutkan investasi dengan kuat," tandas dia.

Baca juga: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com