Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saratoga dan Suplemen Herbal Khusus Stamina Pria

Botol hitam dengan aksen warna hijau nampak sangat mencolok di atas meja yang dibalut taplak putih, piring putih dan sendok-garpu metalik di atasnya.

Awalnya beberapa orang di ruangan itu nampak tidak memperhatikan detail botol dengan tulisan Herbamojo dan angka 7 besar di tengahnya.

Barangkali karena beberapa makanan pembuka sudah disajikan di atas meja. tersebut. Di antaranya roti canai dengan kuah kari yang menggoda selera.

Sampai akhirnya, sesaat sebelum jam makan siang tiba, seseorang di meja paling kiri ruang restoran itu mulai melirik dan memegang botol tersebut.

Usut punya usut, ternyata botol itu merupakan produk herbal atau suplemen herbal yang diformulasikan khusus untuk stamina pria.

Herbamojo memiliki 7 bahan herbal utama yang diyakini bekerja meningkatkan energi, kekebalan dan performa pria di atas 40 tahun.

Ketujuh bahan herbal tersebut yakni ekstrak jahe merah, ekstrak tribulus, ekstrak maca, ekstrak gingseng, ekstrak pasak bumi, ekstrak purwoceng, dan ekstrak cabai jawa

Berdasarkan keterangan di website Badan POM, Herbamojo masuk dalam kategori obat tradisional berupa kapsul.

Satu botol terdiri dari 60 kapsul 500 mg. Melirik situs penjualan online Tokopedia, Herbamojo dijual dengan harga Rp 300.000 per botol.

Saratoga

Kehadiran Kompas.com di restoran tersebut bukan tanpa sebab. PT Saratoga Investama Sedaya Tbk mengundang sejumlah media untuk bincang santai dengan jajaran direksi.

Ternyata, produk Herbamojo yang ada di atas meja restoran punya keterkaitan dengan Saratoga.

Saratoga pun mengenalkan produk tersebut ke awak media yang hadir.

"Ini ada 7 bahan herbal di dalamnya," ujar Direktur Keuangan Saratoga Lanny D. Wong.

Herbamojo diproduksi oleh PT Deltomed Laboratories, perusahaan obat herbal yang sudah 41 tahun pengalaman memproduksi dan menjual obat herbal.

Deltomed punya 8 produk, diantaranya yakni obat batuk OB Herbal dan Antangin.

Lantas apa keterkaitan Saratoga dan Deltomed? ternyata Saratoga merupakan salah satu pemegang saham di Deltomed.

Direktur Investasi Saratoga Devin Wirawan mengatakan, kepemilikan saham Saratoga di Deltomed memang masih satu digit atau di bawah 10 persen.

Namun Saratoga punya ketertarikan besar dengan obat-obat herbal. Sebab kata Devin, banyak orang yang melirik obat-obat herbal, tidak hanya di dalam negeri, namun juga di luar negeri.

Bahkan ungkapnya, sejumlah perusahaan asing sudah melakukan pendekatan kepada Saratoga untuk bisa bekerjasama dengan Deltomed.

Melihat potensi itu, Saratoga menjadikan sektor konsumsi terutama obat herbal menjadi prioritas yang dilirik untuk investasi lebih besar.

Bahkan Devin memastikan, Saratoga siap untuk menambah porsi kepemilikan saham di Deltomed bila perusahaan tersebut membutuhkan dana segar untuk ekspansi.

"Kalau mereka mau membuka pabrik baru ya akan menggunakan dana baru pasti Saratoga akan berpartisipasi di proyeknya," ucapnya.

"Karena kami sangat percaya dengan bisnis herbal saat ini. Antangin itu ada di sektor yang lagi dilirik banyak orang," sambung dia.

https://money.kompas.com/read/2019/07/18/173600926/saratoga-dan-suplemen-herbal-khusus-stamina-pria

Terkini Lainnya

Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Whats New
Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Earn Smart
Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Whats New
Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema 'Part Manufacturer Approval'

Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema "Part Manufacturer Approval"

Whats New
Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Whats New
Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Earn Smart
Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Whats New
Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Whats New
Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Whats New
Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Whats New
[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

Whats New
Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Whats New
3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke