Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mulai Hari Ini, Penerbangan Garuda ke Bali Pakai Pesawat Badan Lebar

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra menjelaskan alasan di balik kebijakan ini.

Ia bilang, pengoperasian pesawat berbadan lebar (wide body) pada rute itu merupakan upaya Garuda Indonesia untuk terus memaksimalkan aksesibilitas masyarakat pada sektor penerbangan.

Dikatakannya, Jakarta - Denpasar - Jakarta yang merupakan salah satu rute penerbangan dengan trafik frekuensi penerbangan tertinggi di Indonesia.

Selain Itu, langkah tersebut juga merupakan bagian dari upaya strategis perusahaan dalam memperkuat segmen pasar penerbangan Garuda Indonesia ke Bali yang merupakan salah satu pintu gerbang pariwisata nasional.

"Langkah optimalisasi isian penumpang tersebut tentunya senantiasa kami selaraskan dengan komitmen penerapan physical distancing selama penerbangan yang menjadi fokus utama value layanan penerbangan Garuda Indonesia di masa adaptasi kebiasaan baru ini," kata Irfan, dikutip dari keterangan resmi, Senin (22/3/2021).

Garuda bakal memakai sejumlah seri pesawat wide body. Tak hanya dari pabrikan Airbus, tetapi juga Boeing.

Beberapa di antaranya adalah B777 - 300 ER berkapasitas 314 penumpang (triple class) dan 393 penumpang (dual class) dari pabrikan Boeing.

Sedangkan Airbus, ada A330-200 berkapasitas 222 penumpang, A330-300 berkapasitas 287 penumpang serta A 330-900 Neo dengan kapasitas 301 penumpang.

Adapun sebelumnya, rute penerbangan Jakarta - Denpasar - Jakarta sebagian besar dilayani dengan armada B737-800 NG dengan kapasitas 162 penumpang pada setiap penerbangannya.

"Kami tentunya berharap melalui pengoperasian pesawat wide body ini dapat menjadi nilai tambah tersendiri terhadap seluruh penumpang dalam upaya Garuda Indonesia menghadirkan layanan penerbangan yang aman dan nyaman dengan senantiasa mengedepankan layanan penerbangan yang konsisten dalam menerapkan protokol kesehatan pada seluruh lini operasionalnya," tandas Irfan.

Adapun saat ini Garuda Indonesia melayani sekitar 56 kali penerbangan untuk rute Jakarta - Denpasar PP setiap minggunya dari total 104 penerbangan yang dilayani Garuda Indonesia dari dan menuju Bandara Internasional Ngurah Rai, Denpasar.

https://money.kompas.com/read/2021/03/22/093431126/mulai-hari-ini-penerbangan-garuda-ke-bali-pakai-pesawat-badan-lebar

Terkini Lainnya

Cara Tarik Tunai dengan QRIS

Cara Tarik Tunai dengan QRIS

Work Smart
Bantu Organisasi Makin Efisien di Era Digital, Platform Digital SoFund Kembangkan Fitur Andal

Bantu Organisasi Makin Efisien di Era Digital, Platform Digital SoFund Kembangkan Fitur Andal

Whats New
Bank Jago Angkat Supranoto Prajogo jadi Direktur

Bank Jago Angkat Supranoto Prajogo jadi Direktur

Whats New
Citi Indonesia 'Ramal' The Fed Bakal Pangkas Suku Bunga Acuan hingga Satu Persen Sepanjang 2024

Citi Indonesia "Ramal" The Fed Bakal Pangkas Suku Bunga Acuan hingga Satu Persen Sepanjang 2024

Whats New
Gandeng UGM, Kementan Berikan Bantuan Benih Padi Varietas Gamagora 7 di Sisipan Lahan Perkebunan

Gandeng UGM, Kementan Berikan Bantuan Benih Padi Varietas Gamagora 7 di Sisipan Lahan Perkebunan

Whats New
Tips Hindari Pembobolan Rekening lewat Nomor HP yang Sudah Hangus

Tips Hindari Pembobolan Rekening lewat Nomor HP yang Sudah Hangus

Whats New
Bersama Kementerian BUMN, Bank Mandiri Gelar Program Mandiri Sahabat Desa di Morowali

Bersama Kementerian BUMN, Bank Mandiri Gelar Program Mandiri Sahabat Desa di Morowali

Whats New
Sambangi Paris, Erick Thohir Bertemu Presiden Perancis dan Presiden FIFA

Sambangi Paris, Erick Thohir Bertemu Presiden Perancis dan Presiden FIFA

Whats New
Buka Kantor Baru, Sucofindo Sasar Pasar Perusahaan Tambang di Sulteng

Buka Kantor Baru, Sucofindo Sasar Pasar Perusahaan Tambang di Sulteng

Whats New
Anak Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Usia 35 Tahun Bisa Daftar

Anak Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Usia 35 Tahun Bisa Daftar

Work Smart
Garuda Indonesia Angkat Mantan KSAU Fadjar Prasetyo Jadi Komisaris Utama

Garuda Indonesia Angkat Mantan KSAU Fadjar Prasetyo Jadi Komisaris Utama

Whats New
Bertemu Dubes Persatuan Emirat Arab, Menaker Ida Bahas Tindak Lanjut Kerja Sama Penempatan PMI

Bertemu Dubes Persatuan Emirat Arab, Menaker Ida Bahas Tindak Lanjut Kerja Sama Penempatan PMI

Whats New
Temui Dubes Libya, Menaker Ida Harap Inisiasi Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Libya Segera Terwujud

Temui Dubes Libya, Menaker Ida Harap Inisiasi Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Libya Segera Terwujud

Whats New
Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Whats New
Apa Itu Agen: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Bedanya dengan Distributor

Apa Itu Agen: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Bedanya dengan Distributor

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke