Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini 10 Negara dengan Perekonomian Terbesar, Sebelum dan Sesudah Pandemi Covid-19

Hal tersebut juga menciptakan adanya perubahan terhadap daftar 10 negara dengan perekonomian terbesar di dunia.

Beberapa negara harus turun dari peringkat semula perekonomian terbesar, bahkan ada juga yang terdepak dari daftar tersebut.

Dilansir dari CNBC, Kamis (22/4/2021), mengacu kepada produk domestik bruto (PDB) dengan menggunakan dollar AS sebagai acuan, Amerika Serikat masih menjadi negara dengan perekonomian terbesar dunia.

Meski PDB-nya menyusut dari 21,43 triliun dollar AS pada 2019, menjadi 20,93 triliun pada 2020, Negeri Paman Sam masih mengungguli China yang tidak bergerak di posisi kedua, dengan PDB 14,7 triliun pada 2020.

Peringkat ketiga hingga keempat masih ditempati oleh Jepang dan Jerman, dengan PDB masing-masing sebesar 5,1 triliun dollar AS dan 3,8 triliun dollar AS.

Sementara itu, India harus merelakan posisi kelima perekonomian terbesar kepada Inggris, setelah PDB-nya menyusut dari 2,9 triliun dollar AS pada 2019, menjadi 2,7 triliun dollar AS pada 2020.

Selanjutnya, Prancis tidak bergerak di posisi ketujuh dengan PDB sebesar 2,6 triliun dollar AS sepanjang tahun lalu. Italia masih mengekor di posisi kedelapan dengan PDB sebesar 1,8 triliun dollar AS.

Brasil yang semula menempati peringkat kesembilan pada 2019, harus keluar dari daftar 10 besar negara perekonomian terbesar, setelah perekonomiannya terkontraksi sebesar 4,1 persen sepanjang tahun lalu.

Terdepaknya Brasil, membuat Kanada merangkak naik ke posisi sembilan dengan realisasi PDB 1,6 triliun dollar AS pada 2020.

Korea Selatan pun berhasil masuk ke peringkat bontot 10 negara perekonomian terbesar, setelah mampu menangani Covid-19 dengan baik, sehingga perekonomiannya tidak terlalu banyak terdampak, dengan realisasi PDB sebesar 1,6 triliun dollar AS.

Berikut daftar peringkat 10 negara ekonomi terbesar dunia, sebelum dan sesudak pandemic Covid-19:

Sebelum Pandemi (2019)

1. Amerika Serikat

2. China

3. Jepang

4. Jerman

5. India

6. Inggris

7. Prancis

8. Italia

9. Brasil

10. Kanada

Sesudah Pandemi (2020)

1. Amerika Serikat

2. China

3. Jepang

4. Jerman

5. Inggris

6. India

7. Prancis

8. Italia

9. Kanada

10. Korea Selatan

Sebagai informasi, daftar 10 negara dengan perekonomian terbesar ini dihimpun dari data outlook ekonomi dunia yang diluncurkan oleh IMF.

https://money.kompas.com/read/2021/04/22/065100826/ini-10-negara-dengan-perekonomian-terbesar-sebelum-dan-sesudah-pandemi-covid

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke